7 Rekomendasi Wisata Kuningan yang Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga di Akhir Pekan

Sabtu 27-07-2024,15:00 WIB
Reporter : Dewi Nur
Editor : Dewi Nur

Salah satu rekomendasi destinasi wisata keluarga di Kuningan yaitu Sarae Land. Sarae Land merupakan tempat wisata baru di Kuningan yang memiliki daya tarik utama berupa suasana Seperi di Ubud Bali.

Tempat wisata ini menyajikan kolam renang dengan panorama Gunung Ciremai, dan pemandangan kota Kuningan.

Selain itu juga Sarae Land juga menyediakan tempat penginapan yang tentunya menyajikan pemandangan alam yang bisa dinikmati dari dalam kamar.

BACA JUGA:Bursa Transfer Liga 1: Persib Bandung Dikabarkan Bakal Rekrut Saddil Ramdani dari Sabah FC

Penginapan di Sarae Land dibanderol dengan kisaran harga mulai Rp 1 juta aja. Lokasinya berada di Jalan Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.

6. Arunika Eatery

Arunika Eatery merupakan salah satu rekomendasi wisata keluarga yang wajib banget kamu kunjungi. Arunika ini merupakan isata kuliner yang bernuansa alam dengan konsep ala Jepang.

Selain itu, di sini juga ada Joglo Arunika yang baru dibuka dan sedang viral di Kuningan. Di sini juga pengunjung wahana sky walk yaitu berjalan di jembatan kaca dengan suguhan pemandangan alam yang mempesona.

Arunika Eatery ini berlokadi di wilayah dataran tinggi, sehingga memiliki pemandangan yang indah dengan udara sejuk khas pegunungan. 

BACA JUGA:Bursa Transfer Liga 1: Persib Bandung Dikabarkan Bakal Rekrut Saddil Ramdani dari Sabah FC

Di Arunika juga terdapat mini zoo yang di dalamnya terdapat berbagai jenis hewan. Pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan hewan, memberi makan, serta berswafoto. Sangat cocok untuk liburan bersama keluarga.

7. Waduk Darma

Destinasi wisata terakhir yang cocok untuk mengisi liburan bersama keluarga di Kuningan yaitu Waduk Darma. Waduk Darma merupakan objek wisata yang menawarkan keindahan waduk atau bendungan yang eksotis.

Waduk Darma menyajikan panorama alam yang begitu indah dengan suasana yang nyaman. Di sana, wisatawan bisa melakukan berbagai aktivitas menarik.

Diantaranya mengelilingi danau menggunakan perahu, bersepeda dan naik skuter di sekitar danau, duduk di gazebo dengan bekal makanan yang dibawa dari rumah, atau bisa mencoba berbagai kuliner yang ada di sana.

BACA JUGA:Gunung Ciremai Disebut akan Meletus 15 Jam setelah Gempa, Beredar di Grup WA, Kalak BPBD: Itu Hoax

Kategori :