Benarkah Nasib Maarten Paes di Tentukan 18 Agustus 2024? Yunus Nusi: ‘FIFA Akan Umumkan Status Paes!’

Kamis 01-08-2024,19:49 WIB
Reporter : Istiqomah
Editor : Istiqomah

RADARKUNINGAN.COM- Nasib Maarten Paes di tentukan pada tanggal 18 Agustus 2024 untuk membela Timnas Indonesia, apakah benar?

Pasalnya Sekretaris Jendral PSSI Yunus Nusi Mengungkapkan bahwa FIFA akan mengumumkan Status Maarten Paes di tanggal tersebut.

Ungkapnya'Pada tanggal 15 Agustus sidang lalu pada tanggal 18 agustus pengumuman, Insya Allah kita akan berusaha memenangkan itu' Ungkap Yunus di Plaza Mandiri, melansir cnnindonesia.com Rabu(21/7) malam.

Maarten Paes yang kini resmi telah menjadi warga Negara Indonesia WNI pada tanggal 30 April 2024 lalu, namun meski demikan ternyata pemain FD Dallas ini masih belum bisa bergabung untuk membela Timnas Indonesia di Kalender internasional.

BACA JUGA:SAH, Pj Bupati Angkat Kepala BPKAD Jadi Plh Sekda Kuningan, Taufik: Saya Siap Amankan Kebijakan Pemerintah

BACA JUGA:Negara Tetangga Was-Was karena Pemain Timnas Indonesia U23 Turun Tangan di PIala AFF 2024

Hal tersebut, dikarenakan FIFA menolak perpindahan asosiasi Paes dari Belanda (KNVB ke INdonesia (PSSI) yang disebabkan Paes pernah membela timnas Belanda U-21 pada usianya ke 22 tahun lalu.

Tidak sebatas itu, ternyata terdapat ajuan banding dilayangkan yang akan disidangkan pada 15 Agustus mendatang. Namun jika FIFA masih kuat menolak Paes maka langkah yang akan dijalani PSSI malalui Pengadilan Olahraga Internasional (CAS).

Awal-mulanya telah ada isu-isu yang tersirat tentang kabar PSSI menggugat keputusan FIFA di CAS, namun sampai saat ini ternyata di laman resmi CAS belum ada agenda sengketa PSSI dan FIFA.

Wakil ketua umum PSSI Zainudin Amali ungkapkan adanya proses yang sedang dijalani di FIFA dan Amali yakin bahwa FIFA akan memberikan restunya dalam perpindahan asosiasi Paes dari KNVB ke PSSI. 

BACA JUGA:Peserta KKN Nusantara dari Jawa Barat Disambut Baik Warga Tanggamus, Ditunggu Program Inovasinya!

BACA JUGA:10.001 Bendera Merah Putih Penuhi Gedung Perundingan Linggarjati, Pelaksana Berharap Kepedulian Pemerintah

Nah jika disetujui dan terwujud, Paes akan mampu membela Timnas Indonesia sesuai dengan harapan yang akan tampil di fase ke tiga kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang, berlangsung pada September 2024 sampai dengan Juni 2025.

Dilihat dari jadwalnya, lawan pertama dan kedua yang akan dihadapi Indonesia adalah Arab Saudi pada 6 September dan Australia pada 10 September.

Kategori :