BANDUNG, RADARKUNINGAN.COM - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Barat (Jabar) siap mengerahkan kekuatan mesin partai untuk kemenangan di Pilgub Jabar serta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
Hal ini diungkapkan Ketua DPW NasDem Jabar, Saan Mustopa usai menggelar Rapat Konsolidasi Pemenangan Pemilihan Gubernur, Bupati dan Wali Kota Tahun 2024 Partai NasDem se- Jawa Barat di Hotel Papandayan, Kota Bandung, Jum'at 6 September 2024.
"Hari ini memang kita melakukan konsolidasi dalam rangka pemenangan Pilkada di Jabar baik calon gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, dan wali kota serta wakil wali kota," ucapnya kepada wartawan.
Dalam persiapannya, Saan menyebut, DPW kini sudah menyiapkan beberapa skema untuk memenangkan para calon kepala daerah yang diusung oleh partai NasDem.
BACA JUGA:Ibu Muda Asal Kadugede Akhiri Hidup di Rumah Kontrakan, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Balita
BACA JUGA:Air Bersih Siap Minum, Kereta Otonom, Hingga Smart Home Hadir di IKN
BACA JUGA:Berhasil Tahan Imbang Arab Saudi, STY Terima Kabar Gembira Jelang Hadapi Australia
Seperti halnya kepada pasangan calon gubernur, Saan mengatakan, bahwa pihaknya telah memerintahkan kepada seluruh anggota legislatif yang terpilih untuk ikut memenangkan pasangan calon gubernur yang diusung oleh partai NasDem
"Tentu yang pertama adalah konsolidasi persiapan untuk memenangkan pasangan calon gubernur. NasDem punya tanggung jawab politik bukan hanya sekedar mengusung dan mendaftarkan, tetapi NasDem punya tanggung jawab politik yaitu bagaimana memenangkannya," ungkapnya.
"Jadi NasDem secara partai bertanggung jawab untuk memenangkan, maka NasDem memerintahkan kepada seluruh anggota legislatif baik RI, maupun provinsi dan kabupaten/kota untuk memenangkan calon gubernur di dapilnya (daerah pilihan) masing-masing," sambungnya.
Maka dengan adanya langkah ini, Saan berharap calon yang diusung oleh NasDem bisa menang di Pilkada Jabar kali ini.
BACA JUGA:203 Calon Guru dari 21 Provinsi Kuliah Lagi di Uniku, Sertifikat Pendidik Diperlukan
BACA JUGA:Harga Dibawah Rp4 Jutaan! Berikut 5 Rekomendasi Smartwatch Wanita
BACA JUGA:Timnas Indonesia Sukses Curi Poin di Kandang Arab Saudi, STY Bagikan Strateginya
"NasDem bertekad untuk memenangkan calon gubernur - wakil gubernur, dan juga nanti dengan para calon bupati dan wali kota. Tapi hari ini kita lebih spesifik untuk mengkonsolidasikan seluruh kekuatan yang dimiliki NasDen untuk memenangkan pasangan calon gubernur," imbuhnya.