RADARKUNINGAN.ID - Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong semakin kuat dengan kehadiran calon pemain naturalisasi, Kevin Diks, bek kanan berusia 28 tahun yang saat ini bermain untuk FC Copenhagen.
Diks, yang memiliki darah Indonesia-Belanda, sudah bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan secara resmi menjadi bagian dari proses naturalisasi timnas.
Kevin Diks, yang memiliki darah Ambon dari kakek-neneknya, lahir dan besar di Apeldoorn, Belanda.
Dengan pengalaman bertanding di Eropa, termasuk di Liga Champions dan memenangkan dua kali kejuaraan nasional bersama Copenhagen, Diks membawa pengalaman berharga bagi Skuad Garuda.
BACA JUGA:Jokowi Angkat Bicara Soal Kontroversi Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Begini Katanya!
Sebelumnya, ia pernah membela timnas junior Belanda di berbagai kategori usia, meski belum mendapat panggilan ke timnas senior.
Kini, dengan masuknya Diks ke Timnas Indonesia, ia akan bergabung dengan pemain-pemain naturalisasi lainnya seperti Jay Idzes, Mees Hilgers, Thom Haye, dan Calvin Verdonk, yang telah membantu Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kevin Diks Soroti Kualitas Rizky Ridho
Dalam pertemuannya dengan Erick Thohir, Kevin Diks mengungkapkan kekagumannya terhadap Rizky Ridho, bek tengah Timnas Indonesia.
Diks bahkan menyatakan ingin berbicara "dari hati ke hati" dengan Ridho ketika sudah bergabung di timnas.
BACA JUGA:Kritik Pedas STY Setelah Timnas Indonesia Ditahan Imbang Bahrain, Wasit Bias...
"Dia (Kevin Diks) sangat memuji Rizky Ridho. Dia bilang, 'Saya ingin berbicara dari hati ke hati dengan Rizky Ridho ketika saya sudah bergabung dengan Timnas Indonesia,'" ungkap Erick Thohir dalam wawancara yang diunggah di kanal YouTube Liputan6.
Menurut Diks, Rizky Ridho memiliki kualitas yang sangat baik dan layak untuk bermain di luar negeri. "Dia (Kevin Diks) bilang Ridho bisa bermain di luar negeri," tambah Erick.
Pujian dari Kevin Diks tentu menjadi dorongan besar bagi Rizky Ridho, bek muda Persija Jakarta, yang tengah dalam puncak performanya bersama Timnas.
Ridho, yang terus menunjukkan performa solid di lini belakang, menjadi salah satu pemain kunci dalam skuat Shin Tae-yong.