Bupati Acep Serahkan 2 Unit Truk

Bupati Acep Serahkan 2 Unit Truk

KUNINGAN–Bupati H Acep Purnama SH MH menyerahkan dua unit mobil operasional jenis truk kepada Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian (Diskopdagperin) Kuningan. Penyerahan dua truk ini langsung diterima Kepala Diskopdagperin U Kusmana SSos MSi didampingi Kabid Pasar Dede Sutardi SIP dan Kabag Umum Setda Ajie Prayogi Ibrahim SE MM. Satu truk berfungsi sebagai mobil pengangkut sampah, sedangkan satu lagi truk didesain sedemikian rupa, sehingga dapat difungsikan untuk mempromosikan produk-produk UMKM.

Truk pengangkut sampah dan kendaraan untuk pemasaran UMKM ini dinilai sangat bermanfaat. Sebab dapat membantu dalam proses pembersihan sampah di kawasan pasar, sedangkan satu lagi membantu para pelaku usaha dalam mempromosikan produknya.

“Alhamdulillah kita ada satu unit mobil pengangkut sampah yang sebelumnya tidak bisa digunakan, kemudian direstorasi dan sekarang sudah bisa beroperasi lagi,” kata Bupati Acep, akhir pekan kemarin.

Karena telah bisa dioperasikan, bupati kemudian menyerahkan kedua mobil tersebut kepada Kepala Diskopdagperin Kuningan. Ia berharap dapat dipergunakan dan dimanfaatkan sebaik mungkin. “Kunci mobil ini saya serahkan pada Pak Kadis untuk digunakan lebih baik lagi. Selanjutnya terdapat satu mobil yang kita ubah untuk pemasaran produk-produk IKM, semoga dapat bermanfaat dan digunakan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Sementara Kepala Diskopdagperin Kuningan U Kusmana SSos MSi menyampaikan terima kasih usai menerima kunci mobil, yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Acep. Ia melihat, jika bantuan mobil operasional itu sangat membantu pembangunan ekonomi kerakyatan.

“Terima kasih dan berkah bagi kami menerima bantuan dari Pak Bupati. Karena ini merupakan sebuah kepedulian untuk pembangunan ekonomi kerakyatan,” tandasnya.

Pihaknya berkomitmen, akan memanfaatkan kedua mobil operasional tersebut dengan sebaik-baiknya. “Mudah-mudahan, dengan ditambahnya dua kendaraan operasional akan lebih memaksimalkan kita dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar pria yang akrab dipanggil Uu tersebut.

Dalam kesempatan itu pula, Bupati Acep sempat meninjau langsung kondisi Pasar Kepuh bersama Kepala Diskopdagperin. Lokasi yang tinjau yakni titik di mana akan dilakukan revitalisasi lanjutan pada tahun ini. Revitalisasi Pasar Kepuh pada tahun sebelumnya telah rampung digarap di Blok E dan Blok F. Tahun ini, rencananya akan kembali merevitalisasi Pasar Kepuh di Blok P dan Blok S. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: