Pendaftaran Lelang Jabatan Empat JPT Dibuka Senin? Begini Jawaban Sekretaris BKPSDM Kuningan

Pendaftaran Lelang Jabatan Empat JPT Dibuka Senin? Begini Jawaban Sekretaris BKPSDM Kuningan

Sekretaris BKPSDM Kuningan, Dodi Sudiana belum bisa memastikan waktu dan tanggal pendaftaran open bidding karena masih dalam proses. (Agus Sugiharto)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Isu segera dibukanya pendaftaran open bidding atau lelang jabatan semakin kencang di level jajaran pejabat Eselon III Pemkab Kuningan. Bahkan sebagian sudah merasa yakin pendaftaran open bidding mulai dibuka pada hari Senin 16 Oktober 2023 

Open bidding sendiri sangat ditunggu oleh pejabat Eselon III karena sebagai sarana untuk primosi menduduki kursi jabatan pimpinan tinggi (JPT) Pratama atau kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkup Pemkab Kuningan.

BACA JUGA:Rp15 Miliar untuk Pembebasan Lahan JLTS Winduhaji, Kuningan, Sudah Masuk Proyek Strategis Nasional

Saat ini empat posisi JPT dalam posisi kosong karena tidak diisi ketika proses mutasi dan rotasi Eselon II digelar Bupati Kuningan, H Acep Purnama.

Keempat posisi tersebut adalah dua Staf Ahli Bupati dan dua Asisten Daerah. 

Salah seorang pejabat Eselon III keukeun jika proses pendaftaran open bidding untuk pengisian JPT akan dimulai pada hari Senin.

Dirinya mendapat informasi tersebut dari orang BKPSDM Kuningan, sehingga sangat yakin dengan kabar itu. 

BACA JUGA:Dua Jam Tim Gabungan Evakuasi Mayat Perempuan dari TNGC, Ini Keterangan Kepala BPBD Kuningan

"Saya dapat kabar kalau open bidding JPT akan segera dimulai. Yakni pada Senin pekan depan. Saya kira makin cepat makin bagus untuk karir PNS lainnya. Sebab open bidding selesai dipastikan ada mutasi, rotasi dan promosi untuk PNS yang ada di Eselon III, IV dan staf pelaksana," terang dia yang meminta namanya tidak ditulis.

PNS itu juga mengaku mendengar kalau proses mutasi dan promosi baru akan dilakukan Bupati Acep Purnama, jika open bidding selesai.

Tujuannya yakni agar tidak ada lagi jabatan yang kosong ketika bupati dan wakil bupati berhenti dari jabatannya tangga 4 Desember 2023.

BACA JUGA:KEREN, Jabat Kepala DPKPP Kuningan, Mutofid Siapkan Program Baru, Anggarannya Tetap dari Pemprov Jawa Barat

Pernyataan abdi negara ini diamini rekannya sesama ASN. Menurutnya, meski kuota untuk menjadi JPT terbatas, namun semua itu akan berimbas kepada eselon yang ada di bawahnya.

Karena akan terjadi kekosongan di Eselon III yang promosi ke Eselon II melalui lelang jabatan. Dan tentu saja eselon yang ada dibawahnya akan terkerek naik 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: