Minat Tinggi, Seleksi ASN Kemenag Banjir Pendaftar dengan 169 Ribu Pelamar
DIMINATI: Seleksi ASN Kemenag banjir pendaftar dengan 169 ribu pelamar.--
JAKARTA RADARKUNINGAN.COM - Seleksi calon Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama (Kemenag) telah ditutup pada 11 Oktober 2023 pukul 23.59 WIB. Menurut Kepala Biro Kepegawaian Setjen Kemenag, Nurudin, minat untuk mengikuti seleksi ASN Kemenag sangat tinggi dengan jumlah pendaftar mencapai 169 ribu, padahal hanya terdapat 4.125 formasi yang tersedia.
Dari total pendaftar, sebanyak 133.363 orang telah menyelesaikan proses pendaftaran. Seleksi calon ASN Kemenag 2023 menawarkan 4.125 formasi, terdiri dari 68 formasi calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk calon dosen Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN), 3.833 formasi calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk kategori Teknis, dan 224 calon PPPK untuk kategori Tenaga Kesehatan.
Nurudin menyebut bahwa jumlah pendaftar terbanyak berasal dari Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat (Jabar) dengan jumlah mencapai 18.990 pelamar.
BACA JUGA:Bakti Sosial Kesehatan Gigi dan Mulut untuk Ribuan Siswa Sekolah Dasar di Kabupaten Kuningan
“Jumlah pelamar terbanyak ada di Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat. Jumlahnya mencapai 18.990 pelamar,” ujar Nurudin.
Sedangkan daftar 10 besar penerima pendaftar terbanyak berikutnya adalah Kanwil Kemenag Jawa Timur (12.728 pelamar), Jawa Tengah (9.389), Aceh (9.022), Sumatera Utara (8.528), Sulawesi Selatan (7.835), Lampung (6.563), DI Yogyakarta (3.828), Sumatera Barat (3.711), dan Kanwil Kemenag Provinsi Jambi (2.964).
“Saat ini, sedang dilakukan proses seleksi administrasi yang akan berlangsung hingga 14 Oktober 2023. Hasil Seleksi Administrasi akan diumumkan pada 15 sampai 18 Oktober 2023,” sebut Nurudin.
Peserta juga diberikan kesempatan untuk mengajukan sanggahan atas hasil seleksi administrasi pada 19 hingga 21 Oktober 2023. Jawaban atas sanggahan yang diajukan peserta akan diumumkan pada 22 hingga 28 Oktober 2023.
“Seleksi Kompetensi Dasar atau SKD CPNS dilaksanakan pada 9 sampai 18 November 2023. Sedangkan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Calon PPPK pada 10 November – 4 Desember 2023,” tegas Nurudin.
BACA JUGA:Ketua Umum PSSI dan FIFA Meninjau Stadion Si Jalak Harupat Sebagai Venue Piala Dunia U-17
10 formasi calon ASN Kemenag dengan pelamar terbanyak antara lain Guru Kelas (21.986), Arsiparis (16.198), Guru Aqidah Akhlak (10.707), Guru Fiqih (8.300), Guru Bahasa Inggris (8.145), Guru Al-Qur’an Hadits (5.979), Guru Matematika (5.938), Guru IPA (5.308), Guru Bahasa Arab (3.618), Penyuluh Agama Islam (3.605).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: