Diduga Konsleting Arus Pendek Listrik, Mobil Milik Warga Ciherang Kuningan Hampir Diamuk Si Jago Merah

Diduga Konsleting Arus Pendek Listrik, Mobil Milik Warga Ciherang Kuningan Hampir Diamuk Si Jago Merah

Petugas UPT Damkar Kuningan sedang berusaha memadamkan api di bawah jok mobil yang mengalami konsleting arus pendek, Kamis 19 Oktober 2023.--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Sebuah mobil jenis Grand Max Nopol E 1360 YJ milik  Kosim Bin Mahrudin  (40), warga Dusun Wage RT14 RW04 Desa Ciherang Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan, nyaris mengalami kebakaran.

Untungnya, korban langsung mengendus bau hangus dan langsung meminggirkan kendaraannya.

Bau hangus semakin kuat dari bagian bawah jok mobil. Setelah dicek ternyata dibawah jok terdapat kepulan asap yang cukup tebal dan bau hangus. 

BACA JUGA:Terkendala Jadwal dari AMP, Awal November Jalan Pramuka Kuningan Dihotmik, Sekarang Ditambal Dulu

Satu regu petugas pemadam kebakaran tiba beberapa saat di lokasi kejadian.

Upaya pemadaman dilakukan petugas dibantu warga setempat. Kejadian ini berlangsung Kamis 19 Oktober 2023 pukul 10.00.

Setelah dilakukan pengecekan dan menanyakan kronologis kejadian kepada pemilik mobil, kejadian tersebut diduga dari konsleting arus pendek kelistrikan pada mobil.

Beruntung proses pemadaman segera dilakukan sehingga mobil bisa diselamatkan. 

BACA JUGA:Samsat Kuningan Kirim 10 Ribu Liter Air Bersih, Ribuan Warga Kawungsari Ucapkan Terima Kasih

"Ini juga akibat dari kabel audio ataupun pemasangan daya lampu tambahan yang melebihi kapasitas. Mobil dapat diselamatkan. Pemicunya konsleting listrik. Tak ada korban dalam kejadian ini," terang Kepala UPT Damkar Kuningan, Mh Khadafi, Kamis 19 Oktober 2023. 

Khadafi menjelaskan, saksi dan istrinya, Mamah, sehari-hari berjualan di Pasar Baru Kuningan.

Dengan mengemudikan mobil, oagi itu Kosim, istri dan anaknya yang berusia 3 tahun berangkat dari rumahnya di Ciherang menuju Pasar Baru.

BACA JUGA:DPC PDI Perjuangan Kuningan Satu Tekad, Menangkan Pasangan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024

Usai mengisi bahan bakar di SPBU yang ada di Jalan Veteran, Kosim melanjutkan perjalanan ke tokonya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: