Teka-teki Keberadaan Saunggalah, Kerajaan Tertua di Kabupaten Kuningan, di Ciherang atau Cibuntu?

Teka-teki Keberadaan Saunggalah, Kerajaan Tertua di Kabupaten Kuningan, di Ciherang atau Cibuntu?

Lokasi Kerajaan Saunggalah di Kabupaten Kuningan masih menjadi teka-teki. Foto suasana di Situs Purbakala Cipari yang menandakan sudah ada kehidupan prasejarah di kaki Gunung Ciremai.-Yuda Sanjaya-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Ada yang menyebutkan, jika kerajaan tertua di Kabupaten Kuningan bernama Saunggalah. Hanya saja keberadaan kerajaan ini masih penuh teka-teki dan tidak banyak sumber sejarah yang mencatat,

Teka-teki tersebut, setidaknya terkait dengan 2 hal. Yang pertama soal waktu, kapan keberadaan kerajaan itu berada? Kedua, soal tempat di mana pusat kerajaan itu?

Sepeti di ketahui, salah satu perkampungan tertua di Jawa Barat berada di Kuningan. Perkampungan itu diperkirakan sudah ada sejak 1000-500 tahun Sebelum Masehi (SM).

Perkampungan tertua zaman purba di Kuningan tersebut berada di kaki Gunung Ciremai. Tepatnya di Kelurahan Cipari, Kecamatan Cigugur.

BACA JUGA:Cocok saat Musim Hujan, 3 Pemandian Air Panas di Sangkanurip, Pegal Linu Hilang, Bersumber dari Gunung Ciremai

Bukti yang menunjukkan Kuningan memiliki kampung purba tertua di Jawa Barat, dapat dilihat dengan jelas di Situs Prasejarah Cipari.

Artefak-artefak di situs itu menunjukkan jika di Kuningan sudah ada perkampungan sejak zaman Megalitikum dan Neolitikum. Atau sekitar 1000 hingga 500 tahun SM.

Jika kemudian di Kuningan ada kerajaan tertua, sebenarnya masuk akal. Zaman prasejarah saja di kabupaten tersebut, sudah ada perkampungan.

Adalah Carita Parahyangan yang menyebutkan jika di Kuningan ada kerajaaan tertua. Hanya tidak disebutkan kapan berdiri dan keberadaannya.

BACA JUGA:Jangan Pelit, Ini 5 Ciri-ciri Kucing Sangat Lapar, No 4 Ada dengan Mengeong!

Dalam cerita itu hanya disebutkan jika ada suatu pemukiman yang mempunyai kekuatan politik penuh, seperti halnya sebuah negara, bernama Kuningan. Pemukiman tersebut mirip dengan sebuah kerajaan.

Kerajaan tersebut berdiri setelah Seuweukarma dinobatkan sebagai raja. Dia bergelar Rahiyang Tangkuku atau Sang Kuku. Sang Raja bersemayam di Arile atau Saunggalah.

Kapan dan tahun berapa kerajaan ini berada? Carita Parahyangan, manuskrip tua berbahasa dan beraksara Sunda Kuno itu, mengungkapkan Saunggalah, nama salah satu kerajaan yang berpengaruh di wilayah timur Priangan.

Dalam Carita itu juga disebutkan, Saunggalah berkembang bersamaan dengan pemerintahan awal Kerajaan Galuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: