Sensasi Bersepeda Keliling Waduk Darma, Jalannya Mulus, Lewati 9 Desa dengan Pemandangan Indah

Sensasi Bersepeda Keliling Waduk Darma, Jalannya Mulus, Lewati 9 Desa dengan Pemandangan Indah

Bersepeda keliling di area Waduk Darma Kabupaten Kuningan.-Dok. Pribadi-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Lagi ngetren. Ada sensasi tersendiri naik sepeda mengelilingi Waduk Darma. Jalannya memang naik turun. Namun sangat mulus, nyaman untuk dilalui.

Yang menarik lagi, mengelilingi Waduk Darma yang berada di Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan tersebut, bisa meliwati 9 desa. Pemandangan di sepanjang jalan begitu indah dan menajubkan.

Bukan hanya bisa melihat jernihnya air waduk, jika beruntung tidak mendung, bisa menyaksikan gagahnya Gunung Ciremai dari kejauhan.

Bisa berfoto dengan latar belakang air waduk dan gunung tertinggi di Jawa Barat ini.

BACA JUGA:Momen Bejo Sugiantoro Mudik ke Kuningan, Kampung Halaman Istri di Kaki Gunung Ciremai

Walau jalan naik turun, jangan khawatir, pegiat sepeda bisa istirahat di banyak tempat. Di kanan-kiri banyak warung, rumah makan dan kafe yang menjajakan berbagai makanan dan minuman.

Jaraknya pun sangat dekat. Hanya sekitar 11 km mengelilingi desa di sekitar waduk.

Bagi pemula pun bisa menikmati bersepeda dengan start dan finish di waduk yang direncanakan pembangunannya sejak zaman Belanda tersebut.

Seperti diketahui, Waduk Darma, berfungsi utama sebagai bedungan pengairan bagi warga Kuningan dan Kabupaten Cirebon.

BACA JUGA:5 Panduan Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus Permanen, Cuma Butuh Cuka atau Kopi!

Waduk ini juga menjadi sumber air bersih Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kemuning, Kabupaten Kuningan.

Waduk ini juga telah menjadi objek wisata terfavorit di kabupaten yang berada di kaki Gunung Ciremai tersebut.

Terutama saat libur panjang dan akhir pekan, waduk ini dipadati oleh para wisatawan lokal maupun luar daerah.

Waduk ini memang menjadi salah satu objek wisata unggulan di Kabupaten Kuningan. Lokasinya pun sangat strategis dan mudah dijangkau. Berada di  jalur utama Cirebon -Ciamis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: