Menurut Feng Shui 7 Tanaman ini Wajib Ada di Kamar Mandi, Mengusir Chi negatif

Menurut Feng Shui 7 Tanaman ini Wajib Ada di Kamar Mandi, Mengusir Chi negatif

Pohon Pinang -Radarkuningan.com-Shopee-tangkapan layar

English Ivy bisa digunakan sebagai dekorasi di kamar mandi. Tanaman ini dipercaya bisa membersihkan udara.Tanaman ini tumbuh subur dalam cahaya redup sehingga cocok diletakkan di kamar mandi atau bisa juga Anda gantung.

5. Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan tanaman hias yang pembersih udara. Tanaman ini cocok di kamar mandi karena mampu menurunkan kadar karbon dioksida di malam hari.

Anda bisa menempatkan lidah buaya di dekat jendela kamar mandi atau area lain. Pilih lidah buaya dengan ukuran kecil.

6. Sirih gading

Tanaman hias yang satu ini mudah perawatannya, namun pastikan terkena matahari. Sirih gading juga bisa tumbuh di lingkungan yang lebih lembab. Tanaman yang dapat merambat ini membuat tampilan kamar Anda lebih cantik

7. Pohon Pinang

Areca Palm atau pohon pinang menjadi salah satu rekomendasi menurut Feng Shui dan populer untuk ditempatkan di kamar mandi. Perlu diketahui bahwa tanaman ini sudah lama digunakan untuk mengusir energi negatif dan membawa keberuntungan.

Beberapa ahli mengatakan bahwa pinang harus ditempatkan di sudut timur laut kamar mandi untuk mencegah nasib buruk. Sementara, di sudut barat daya untuk menarik keberuntungan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkuningan.com