Tak Main-main! Legenda Sepakbola Korsel Turun Tangan Langsung, Bujuk Shin Tae-yong Latih Taegeuk Warriors

Tak Main-main! Legenda Sepakbola Korsel Turun Tangan Langsung, Bujuk Shin Tae-yong Latih Taegeuk Warriors

Lee Chun-soo tak main-main dengan rumor Shin Tae-yong, ia bahkan bisa turun langsung membujuknya.-Kolase Gambar-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Legenda sepak bola asal Korea Selatan, Lee Chun-soo langsung turun tangan, dirinya tak main-main dan ikut meramaikan rumor Shin Tae-yong, yang kini kembali direkomendasikan untuk menjadi pelatih di Taegeuk Warriors. 

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong belakangan ini ramai diperbincangkan oleh fans sepak bola di Indonesia, lantaran dirinya tengah dirumorkan untuk dijadikan sebagai pelatih di Korea Selatan.

Apa yang membuat rumor Shin Tae-yong kembali ingin dilirik menjadi pelatih di Korsel, adalah dengan kondisi dirinya yang belum kunjung menandatangani perpanjangan kontrak bersama Timnas Indonesia. 

Pelatih berusia 53 tahun tersebut, tengah sakit dan sekarang sedang dalam proses recovery, dirinya sudah diberikan kontrak oleh PSSI dari 2 minggu yang lalu, dan ketum PSSI Erick Thohir membenarkan hal tersebut. 

BACA JUGA:Perbandingan iPhone XR dengan iPhone XS Mana yang Lebih Baik Untuk di Beli di Tahun 2024?

Kontrak Shin Tae-yong sejatinya untuk kontrak lama akan habis pada 30 Juni mendatang, perihal perpanjangan kontrak bersama Timnas Indonesia adalah sampai musim 2027.

Akan tetapi berhubung STY belum menandatangani perpanjangan kontrak, lantas saja muncul terkait rumor dirinya yang akan out dari kepelatihan Timnas Indonesia, karena dari pihak Korsel, banyak yang menginginkan jasa pelatih Shin Tae-yong. 

Taegeuk Warriors butuh seorang pelatih, atas rumor Shin Tae-yong yang menyebar ini, bahkan sampai ke telinga legenda sepakbola Korsel yaitu Lee Chun-soo. 

Lee Chun-soo merupakan pemain yang pernah merumput untuk Taegeuk Warriors, dirinya sangat merekomendasikan agar STY untuk diangkut jadi pelatih Taegeuk Warriors, bahkan Lee Chun-soo tak main-main akan turun gunung secara langsung. 

BACA JUGA:Ragnar Oratmangoen Masih tanpa Klub setelah Dicuekin FC Groningen, Apakah akan Terima Tawaran dari Indonesia?

Rumor STY yang kembali ingin dijadikan pelatih di negara asalnya, semakin memanas usai banyak pihak dari Korsel yang turut campur, termasuk Lee Chun-soo. 

Sedikit informasi mengenai Lee Chun-soo, adalah mantan pemain Timnas Korea Selatan era 2000-an yang dikabarkan mendesak Federasi Sepak Bola Korsel (KFA) untuk segera menggunakan kembali jasa Shin Tae-yong.

"Sepak bola Korea harus dipilih dengan melihat masa depan daripada melihat Kualifikasi Piala Dunia," ujar Lee Chun-soo, dikutip dari Naver, Senin (24/6/2024). 

"Kita perlu pelatih yang kompeten yang dapat bekerja dengan tim nasional. KFA mencoba memilih pelatih Korea dengan menekankan kembali gaya Korea," ujar legenda sepakbola Korsel tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: