5 Rekomendasi Tempat Camping di Palutungan Kuningan, View-nya Cakep Banget! Bisa Liat Sunrise yang Cantik
5 Rekomendasi Tempat Camping di Palutungan Kuningan -Instagram @talaga.surian_camp.park-Radarkuningan.com
Tenjo laut termasuk tempat berkemah yang populer dan favorit di Kuningan. Buper ini terletak di ketinggian sekitar 1300 mdpl, yang menawarkan pemandangan lembah, Kota Kuningan, dan waduk darma yang terlihat dari ketinggian.
Di sini udaranya sangat segar dan sejuk. Area tenda terletak diantara pepohonan besar yang rimbun, sehingga menciptakan suasana teduh dan nyaman.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Resto di Palutungan Kuningan dengan View Ciamik, No.1 Terbaru dan Lagi Viral!
Harga tiket masuk ke tempat perkemahan ini sebesar Rp 20.000. Jika ingin lebih praktis, Anda bisa menyewa Glamping dengan fasilitas yang memadai.
Alamatnya di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC), tepatnya terletak di Jalan Boenoet Lembur Kuring, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.
3. Bumi Perkemahan Lamping Kidang
Bumi Perkemahan Lampung Kidang mulai dikelola sejak tahun 2020. Meski terbilang baru namun fasilitas yang tersedia cukup lengkap. Diantaranya seperti area parkir, kantin, mushola, mck, serta listrik untuk keperluan pengunjung.
Tempat perkemahan yang satu ini memiliki keindahan alam yang masih asri, pepohonan hijau dan pemandangan megah Gunung Ciremai.
BACA JUGA:10 Warung Bakso Terbaik dan Nikmat di Kuningan yang Wajib Dicoba!
Saat malam hari, Anda bisa menikmati keindahan lampu kota Kota Kuningan dari ketinggian, dan pagi harinya bisa menyaksikan matahari terbit.
Alamatnya berada di Jl. Palutungan, Cisantana, Kec. Cigugur, Kabupaten Kuningan.
4. Bumi Perkemahan Palutungan
Bumi perkemahan Palutungan merupakan salah satu tempat berkemah favorit di Kuningan. Tempat perkemahan ini memiliki area yang sangat luas dengan pesona keindahan hutan pinus.
Selain itu, pengelola juga telah menyediakan area outbound untuk menambah keseruan selama berkemah di Buper Palutungan. Di sini pengunjung dapat mencoba panahan, trampolin, paintball, dan flying fox.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: