Nathan Berhasil Atasi Star Syndrome Bersama Timnas Indonesia, Ini Katanya

Nathan Berhasil Atasi Star Syndrome Bersama Timnas Indonesia, Ini Katanya

Nathan Tjoe-A-On -radarkuningan.com-Tangkapan layar - Yoursay.id - suara.com

RADARKUNINGAN.COM - Pemain Timnas Indonesia Nathan Tjoe-A-On, berhasil mengatasi star syndrome kala memperkuat skuad Garuda.

Nathan Tjoe-A-On yang merupakan kelahiran Belanda ini, memiliki garis keturunan Indonesia. Dirinya kini menjadi andalan Timnas Indonesia usai menjalani proses naturalisasi menjadi warga negara Indonesia (WNI).

Nama panjang Nathan ternyata berasal dari marga Zhu yang ada di Belanda. Ketika memakai ejaan Belanda, sering ditulis sebagai Tjoe.

Oleh karena itu, nama belakang Nathan terdapat Tjoe-A-On yang berasal dari marga Zhu.

BACA JUGA:Shin Tae-yong Tak Panggil Elkan Baggott Meski Jordi Amat Absen, Ini Alasannya

Nathan yang kini membela Timnas Indonesia, tampil sangat apik dan kerap menjadi buruan suporter tanah air terutama kaum perempuan.

Bahkan, dirinya disebut-sebut mengalami star syndrome. Akan tetapi, hal tersebut berhasil diatasinya dan kini fokus untuk mendapatkan jam main lebih banyak di klubnya sekarang.

Dalam sebuah percakapan saat dirinya diwawancarai oleh FIFA, Nathan yang bermain untuk klub Swansea city itu, mengaku bahwa star syndrome merupakan momok yang menakutkan bagi banyak pesepakbola muda di seluruh dunia.

Untuk itu, dirinya berusaha untuk tidak larut dan terbawa suasana star syndrome. Dirinya mengungkapkan cara agar tetap fokus pada tujuannya.

BACA JUGA:Tanggapan Cuek PSSI Atas Nyinyiran Media Vietnam hingga Malaysia untuk Timnas Indonesia

"Ketika Anda tampil bagus bersama Tim Nasional, orang-orang memunculkan ekspektasi. Tapi kami tetap fokus, tidak boleh terpengaruh dengan apa yang ada di media dan sebagainya," kata Nathan, saat dirinya diwawancarai FIFA.

Dijelaskan Nathan, setiap pemain harus memiliki kepercayaan atas kemampuan yang dimilikinya.

Dengan begitu, target yang ingin dicapai oleh setiap pemain, bisa terwujud berkat fokus dan berupaya untuk mengeluarkan semua kemampuan dalam diri sendiri.

"Kami tahu ke mana tujuan kami berasal, kami tahu apa yang bisa kami lakukan dan kami percaya pada diri kami sendiri," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: