500 Peserta Ramaikan Runika Fun Run 2024

500 Peserta Ramaikan Runika Fun Run 2024

Antusiasme masyarakat dalam kegiatan Runika Fun Run 2024 yang berlangsung di kawasan wisata Palutungan, Kuningan, Sabtu 12 Desember 2024.-Agus Phanter-Radar Kuningan

BACA JUGA:Mitos atau Fakta, Kucing Bisa Mati karena Flu? Ini Penjelasannya

Menurut H Rokhmat, Arunika sejak awal dibangun, memiliki konsep sebagai tempat wisata yang mengintegrasikan resto, alam, dan destinasi wisata secara natural. 

"Kami ingin pengunjung merasakan healing, kebahagiaan, dan ketenangan di sini. Oleh karena itu, suasana yang diciptakan minim musik agar pengunjung bisa lebih menyatu dengan alam," jelasnya.

Arunika juga telah mendapatkan penghargaan sebagai destinasi wisata berkelanjutan yang menjaga kelestarian alam. 

“Arunika menjadi salah satu destinasi favorit di wilayah 3 Cirebon, bahkan terbaik di Jawa Barat. Konsepnya yang natural memadukan harmoni antara manusia dan alam," katanya.

BACA JUGA:4 Penyebab Munculnya Jerawat di Wajah, Salah Satunya Skincare

Tidak hanya fokus pada wisata, Arunika juga aktif dalam kegiatan sosial. 

"Kami sering mengadakan sunatan masal dan bakti sosial. Ke depannya, kami juga berencana menggelar acara nikahan masal,” ungkapnya.

Selain itu, Arunika terus memperluas daya tarik wisata dengan menambahkan berbagai fasilitas seperti skywalk, taman sakura, dan Sato Land.

"Harapannya, masyarakat Jawa Barat atau Indonesia tidak perlu jauh-jauh ke Jepang. Semua bisa dinikmati di Kuningan, yang juga akan berdampak pada peningkatan pendapatan daerah serta menciptakan lapangan kerja,” terangnya.

Dengan konsep unik dan keberlanjutan sebagai fokus utama, Runika Fun Run dan berbagai inovasi di Arunika diharapkan mampu memperkuat posisi Kuningan sebagai destinasi wisata unggulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: