Setahun Tertunda, Akhirnya Bupati Kuningan Lantik Hj Ela Helayati sebagai Ketua LKKS

Bupati Kuningan< H Dian Rachmat Yanuar melantik Ketua LKKS,vHj Ela Helayati do Teras Pendopo Pemkab Kuningan, Rabu 12 Maret 2025. --
“Bagi seluruh pengurus mari kita bergandeng tangan bulatkan niat mengabdi dan berbakti kepada masyarakat melalui kegiatan sosial,” tutur Hj Ela Helayati yang dikenal dengan julukan Bunda Melesat.
Hj Ela Helayati mengatakan, perlunya dukungan dari berbagai pihak, sehingga program-program LKKS ke depan dapat semakin efektif dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.
Termasuk kaum dhuafa, anak yatim, lansia, dan penyandang disabilitas dan masalah sosial lainnya.
“Insya Allah, kami akan terus berupaya menjaga sinergitas dengan berbagai pihak dalam upaya mendukung Kuningan Melesat, terutama kesejahteraan sosial," kata Hj Ela.
BACA JUGA:Istri Bupati Kuningan Sambangi Penderita Kanker Rahang asal Desa Sukarapih
BACA JUGA:Bantu Perbaikan Jalan, Bupati Kuningan Naik Setum
BACA JUGA:Jalan Lingkar Utara Jabar Subang-Kuningan Akan Dibangun Pemprov, Panjangnya 165 Kilometer
Pada kesempatan itu, Plt Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial, Dr.Jumhari ST MT membacakan SK Bupati Kuningan Nomor : 400/KPTS.328.Kesra/2025, tentang Penetapan Kepengurusan Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial Kabupaten Kuningan masa Bakti 2025-2030.
Bupati Dian, menuturkan LKKS memiliki peran strategis dalam mendorong dan mengoordinasikan berbagai upaya kesejahteraan sosial di tengah tantangan sosial yang dihadapi masyarakat.
"Semoga LKKS dapat bersinergi dengan berbagai pihak. Jadilah pembeda ditengah hiruk pikuk. Ciptakan program-program yang membumi, sehingga kebermanfaatannya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat," katanya.
Bupati menyampaikan selamat bagi ketua dan pengurus yang dilantik semoga amanah. Dan apresiasi kepada pengurus lama atas perannya yang telah membantu menguraikan permasalahan sosial. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: