Mantan Bintang Persib Latih Pesik Kuningan, Demi Target Promosi Liga 3

Pelatih Pesik Kuningan yang baru, Boy Jati Asnara bersama Dirtek Pesik, H Ismed Sofyan serta jajaran ofisial dan manajemen di Stadion Mashud, Rabu 12 Maret 2025. (Agus Sugiarto)--
KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Manajemen Pesik Kuningan ternyata sangat serius mengejar target promosi ke Liga 3 musim mendatang.
Langkah pertama yang dilakukan manajemen adalah dengan mendatangkan mantan bintang Persib Bandung, Boy Jati Asmara sebagai pelatih kepala Pesik musim depan.
Untuk asisten pelatih, manajemen Pesik menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih kepala.
Boy Jati Asmara sendiri diperkenalkan pihak manajemen kepada para pemain Pesik di Stadion Mashud, Rabu sore, 12 Maret 2025.
BACA JUGA:Layanan Pemeliharaan PJU Kuningan Terancam Lumpuh, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:Kasus Remaja Tewas di Area Pemakaman Cirendang Masih Diselidiki
Perkenalan ini diskasikan oleh Penasehat Pesik, Abdul Haris, Manajer Tim, Nono Sujono, Sekretaris Pesik, Gugum Gumbira, Direktur Teknik Pesik, Usmed Sofyan, Viktor Antonio perwakilan dari owner Pesik dan Bendahara Tim, Sonya Faradiba.
“Awalnya saya dihubungi oleh Pak Ismed Sofyan (Dirtek Pesik). Dia menawarkan saya untuk melatih Pesik. Setelah mempertimbangkan, akhirnya saya menerima tawaran tersebut. Dan Alhamdulillah hari ini saya bisa berada di Kuningan dan bertemu dengan para pemain,” kata Boy yang bermain untuk Persib Bandung, 2004-2007.
Untuk komposisi pemain yang akan memperkuat Pesik di gelaran Liga 6 nasional mendatang apalah amemakai pemain lama atau sepenuhnya merektut pemaion baru, Boy belum bisa memastikannya.
Alasannya, dia belum melihat kualitas pemain di musim lalu karena baru tiba di Kuningan. Sehingga dirinya belum bisa memastikan komposisi pemain yang akan direkrutnya.
BACA JUGA:Setahun Tertunda, Akhirnya Bupati Kuningan Lantik Hj Ela Helayati sebagai Ketua LKKS
BACA JUGA:Takziah ke Rumah Duka, Bupati Kuningan Minta Warga Tak Berspekulasi soal Kematian Siswa SMP
“Nanti dilihat dulu. Apakah akan tetap memakai pemain yang membawa Pesik ke Liga 4 Nasional atau memang pemain baru. itu baru bisa diketahui setelah saya melihat langsung kualitas pemain yang ada. Tapi kemungkinan penambahan pemain baru sih ada. Nanti divibarakan dengan manajemen,” ujar Boy.
Boy juga bilang jika dia memiliki tugas lain dari klub yang menaunginya yakni Bandung United.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: