Uniku Jalin Silaturahmi dengan Jurnalis

Jumat 14-02-2020,13:05 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

KUNINGAN – Civitas Universitas Kuningan (Uniku) menggelar media gathering di RM Saung Ema, Cigugur, Kamis (13/2). Tampak hadir Rektor Uniku Dr H Dikdik Harjadi SE MSi, Warek I Dr Ilham Adhya MSi, para dekan, sejumlah pejabat Uniku lainnya. Hadir pula Ketua Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan (YPSAK) Drs H Uri Syam SH MH, serta puluhan jurnalis dari berbagai media baik cetak maupun elektronik yang biasa meliput di wilayah Kuningan. Dalam paparannya, Rektor Uniku Dr H Dikdik Harjadi SE MSi, menyampaikan terima kasihnya kepada media yang selama ini telah menjalin kerja sama yang baik, dalam rangka ikut berpartisipasi membangun Kuningan melalui pendidikan. “Terima kasih kepada para media yang telah bekerjasama dengan Uniku untuk bersama-sama membangun Kuningan. Tanpa media, kampus kami tidak bisa melesat dan bersaing dengan kampus-kampus lain di Indonesia,” kata Dikdik. Dalam kesempatan itu, dia juga memaparkan berbagai keberhasilan Uniku, hingga akhirnya mendapat predikat ke 113 kampus terbaik di Indonesia, termasuk Uniku kini sudah terakreditasi B. Atas keberhasilan itu, ia pun mengaku bangga dan berharap jalinan kerja sama dengan media terus terbangun dengan baik. “Alhamdulillah ada berbagai capaian yang kami raih. Tak mudah untuk mendapatkan posisi 113 terbaik, bahkan ketua yayasan meminta agar Uniku masuk 100 besar. Ini berat, karena kampus negeri saja ada 100an, tapi kita akan coba meraih itu,” ujarnya. Selain itu, lanjut Dikdik, Uniku juga terus menjalin kerja sama dengan berbagai kampus di beberapa negara tetangga, seperti Malaysia, Thailand dan Filipina. Kerja sama tersebut betul-betul dijalin dengan baik, sehingga tujuan pendidikan yang lebih baik pun bisa terus ditingkatkan oleh Uniku. “Kita ada pertukaran mahasiswa dengan kampus luar negeri. Beberapa waktu lalu ada mahasiswa dari Malaysia yang baru selesai kuliah di Uniku, mereka senang bisa kuliah di Uniku. Begitu juga mahasiswa kita nanti ada yang ke luar negeri, termasuk dengan salah satu dosennya untuk mengajar di sana,” tuturnya seraya menyebut saat ini Uniku sedang menggodok untuk membuka sejumlah prodi baru. Ketua YPSAK Drs H Uri Syam SH MH berterima kasih kepada pihak kampus yang telah menjalin kerja sama dengan media. Ia berharap acara gathering tersebut dilaksanakan setiap tahun. “Terima kasih kepada Pak Rektor yang telah membawa kampus Uniku lebih maju. Mudah-mudahan Uniku terus bisa memberikan kontribusi terbaik bagi daerah, dengan menciptakan lulusan-lulusan yang handal,” harapnya. Usai acara seremoni, dilakukan dialog dengan penuh kekeluargaan antara para jurnalis dan pimpinan kampus Uniku. Kemudian makan dan foto bersama sebagai bukti adanya jalinan kebersamaan antara kampus Uniku dengan para awak media. (muh)

Tags :
Kategori :

Terkait