Raih Penghargaan Sistem PAW Tercepat

Jumat 14-08-2020,11:05 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

KUNINGAN - KPU Kabupaten Kuningan kembali meraih penghargaan terbaik ke-2 Katagori Respons Tercepat Pelaporan Sistem Informasi Penggantian Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten/Kota. Penghargaan tersebut diberikan KPU Provinsi Jabar dalam acara Rakor dan Evaluasi Pengelolaan Penggantian Antar Waktu Anggota DPRD Kab/Kota, bertempat di Convention Centre Braja Mustika Hotel Kota Bogor, Selasa (11/8). Penghargaan tersebut diterima langsung oleh anggota KPU Kuningan Divisi Teknis Maman Sulaeman. Ketua KPU Kuningan Azep Z Fauzi menyampaikan terima kasih kepada jajaran Divisi Teknis dan Sub Bagian Teknis dan seluruh keluarga besar KPU Kuningan, atas kerja kerasnya selama ini. \"Penghargaan ini adalah apresiasi dari KPU Jabar atas totalitas kerja kami selama ini,\" kata Asep. Tentunya, kata dia, hal ini menjadi motivasi dan penambah semangat bagi KPU Kuningan untuk terus memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara. Sementara itu, Maman mengungkapkan, salah satu tugas pokok dan fungsi divisi teknis yakni mengelola Penggantian Antar Waktu anggota DPRD, yang harus dilaksanakan dan diantisipasi dengan baik. \"Ini karena PAW tidak mengenal tahapan, bisa terjadi kapan saja,\" ujarnya. Dijelaskan, ketaatan prosedur, kelengkapan administrasi dan ketepatan waktu, menjadi pedoman dalam menindaklanjuti permohonan PAW agar tidak menimbulkan permasalahan. \"Setelah adanya rakor kemarin, KPU Kabupaten Kuningan akan melakukan sosialisasi Penggantian Antar Waktu kepada Partai Politik yang memperoleh alokasi kursi DPRD, jajaran Setwan DPRD, Bagian Tapem Pemda Kuningan serta kepada 50 anggota DPRD Kuningan,\" terangnya. (muh)

Tags :
Kategori :

Terkait