Ajak Jurnalis Piknik ke Pangandaran, Ketua DPRD Kuningan Tak Alergi Dikritik

Jumat 04-11-2022,09:53 WIB
Reporter : Mumuh Muhyiddin
Editor : Asep Kurnia

KUNINGAN, RADAR KUNINGAN.COM - Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy menyebut tak alergi dikritik saat mengajak jurnalis ke acara media gathering di Pangandaran. 

Dalam acara di Pangandaran tersebut, Nuzul Rachdy mengaku, sebelum menjabat Ketua DPRD Kuningan, dirinya juga pernah menggeluti dunia jurnalistik.

“Saya tidak anti kritik ya, selama itu demi kebaikan dan membangun, kenapa tidak? Karena saya paham betul peran media, kira-kira 20 tahun lalu saya pernah berada di posisi rekan-rekan pers,” kata Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy, Kamis 3 November 2022.

Apalagi di era digital sekarang, lanjutnya, peran media dalam memberikan informasi dapat secara cepat dilakukan. Termasuk lebih mudah diakses oleh publik karena berbasis internet.

BACA JUGA:Mantul! Posyandu Mawar 3 Desa Karangtengah Dinilai Provinsi Jawa Barat

BACA JUGA:Ukuran Tempe jadi Lebih Kecil, Siasat Perajin agar Tidak Bangkrut Kala Harga Kedelai Mahal

BACA JUGA:Anies Baswedan Bakal Datang ke Kuningan, Hadiri HUT Nasdem Bergabung Dalam Jalan Santai

“Informasi dapat diakses tentu karena ada media atau perantara yang bisa digunakan. Sehingga mudah memberikan sebuah informasi pada kalangan publik,” ucapnya.

Menurutnya, cukup banyak media yang dapat digunakan saat ini yakni media massa berbasis digitalisasi. Media massa adalah sarana dalam memberikan pesan-pesan sebagai alat komunikasi.

“Jadi untuk menyampaikan informasi kepada publik atau masyarakat yang lebih luas. Saya kira, banyak sekali media massa di Indonesia,” katanya.

Oleh sebab itu, Ia berharap, agar jurnalis terus meningkatkan kualitas dan kapasitas dalam pemberitaan. Sehingga tidak memberikan informasi yang sifatnya bohong atau hoaks.

BACA JUGA:Sosialisasi UU Lalu Lintas, Satlantas Polres Kuningan: Tidak Ada Tilang

BACA JUGA:Alhamdulillah, Melalui Program Rutilahu, Rumah Milik Sinap Jadi Layak Huni

BACA JUGA:Waspada! Hingga Maret 2023, Kuningan Diprediksi Terjadi Bencana Longsor dan Banjir

“Sebab ini adalah profesi kita sebagai insan pers. Maka sudah seharusnya untuk terus meningkatkan kualitas dan kapasitas,” tutupnya.

Kategori :