Rageman Resto & Coffe, Wisata dan Kuliner Terbaru di Jalan Lingkar Barat Kuningan, Bikin Hati Tentrem

Minggu 19-03-2023,09:39 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Wisata dan kuliner di Kabupaten Kuningan terus menggeliat. Para pemilik modal saling berlomba mengembangkan usahanya. Mengandalkan pesona alam yang menakjubkan, mereka mendirikan tempat kuliner sekaligus arena wisata.

Yang terbaru hadir dan membuat siapapun yang berjiwa kuliner penasaran yakni Rageman Resto & Coffe.
  Lokasinya di pertengahan jalan lingkar barat, Cipari-Cisantana yang masih berupa tanah alias belum dihotmik. Resto ini dilengkapi dua kolam renang dewasa dan anak anak.   BACA JUGA:Munggahan, Warga Singkup Kuningan Ramai-Ramai Bersihkan Pemakaman Umum   Sang owner, Ridwan Setiawan mencium potensi besar dari usaha kuliner yang dirintisnya. Berbeda dengan pemilik modal yang membangun lokasi usahanya di jalan raya yang sudah ramai, Ridwan malah memilih lokasi yang masih sepi.   Yang kanan kirinya tidak ada perumahan penduduk. Jalan  masuk ke Rageman Resto juga masih berupa tanah dan akses masuk cukup sulit.   Bangunan Rageman Resto & Coffe terkesan modern. Seluruh dinding bangunan berlantai tiga tersebut terbuat dari kaca tembus pandang. Di lantai tiga, sang pemilik memajang replika motor Harley Davidson yanf terbuat dari kayu.   "Motor kayu ini pesan langsung dari Jepara, Jawa Tengah," ucap Ridwan, Minggu 19 Maret 2023.   BACA JUGA:NASI KASRENG, Menu Kampung Khas Kuningan yang Disukai Kuli, Pejabat sampai Presiden   Menu yang ditawarkan Rageman Resto cukup beragam. Salah satunya yakni nasi goreng buntut. Makanan ini sangat enak dimakan hangat hangat karena udara di lokasi tersebut lumayan dingin. Seperti restoran modern lainnya, aneka menu juga bisa dipesan di tempat ini    Pengunjung juga bisa menikmati secangkir kopi sambil menikmati keindahan alam dari lantai tiga. Jika di pagi hari, pengunjung bisa melihat langsung matahari terbit dan Gunung Slamet yang berada di Jawa Tengah.   Pemandangan dari lantai tiga ternyata sangat luas tidak terhalang apapun sejauh mata memandang.   BACA JUGA:JOSSS. Kuningan Segera Miliki Jalan Lingkar Barat, Mulai Dibangun Pertengahan April   Kemudian bagi pengunjung yang ingin menyegarkan badan dengan berendam di air dingin, bisa langsung menikmati dua kolam renang berbeda ukuran. Pemandangan dari kolam renang juga bisa menentramkan hati dan menghilangkan kekepoan.   Area yang memiliki luas sekitar satu hektare itu sebenarnya masih dalam tahap pembangunan. Di seberang resto, akan dijadikan area kamping yang dilengkapi berbagai fasilitas pendukung.   "Sedang dibangun untuk lokasi perkemahan. Semoga saja tahun ini selesai," ujar Ridwan. (Agus)
Tags : #wisata #pariwisata #kuningan #kuliner #jalan lingkar baru #cipari cisantana #berita terkini
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini