Penusuk Siswi SMA di Mandirancan Kuningan, Sudah Ditangkap, Kasat Reskrim: Kami Masih Periksa Tersangka

Jumat 11-08-2023,15:16 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Hanya butuh waktu tujuh jam bagi Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kuningan untuk membekuk pelaku penusukan siswi sebuah SMA di wilayah Mandirancan, Kuningan, Jawa Barat 

Tersangka berusia 20 tahun itu diamankan di sebuah masjid di wilayah tersebut usai melakukan aksinya. Dari tangan pelaku, penyidik mengamankan sebilah senjata tajam jenis pisau.

BACA JUGA:HORE, 84 PPPK Tenaga Teknis Diambil Sumpah, Bupati Kuningan: Harus Mampu Bekerja Profesional

Kasat Reskrim Polres Kuningan, AKP Anggi Prasetyo menjelaskan kronologis insiden penusukan siswi SMA yang dilakukan tersangka.

Namun Kasat Reskrim masih enggan menyebut identitas pelaku penusukan karena masih proses pendalaman.

Peristiwa yang menghebohkan dunia pendidikan di Kabupaten Kuningan itu terjadi pada hari Kamis 10 Agustus 2023 sekitar pukul 08.00.

Pagi itu korban datang ke sekolah seperti biasa. Korban langsung menuju kelas karena proses kegiatan belajar akan dimulai.

BACA JUGA:Partai Gerindra Kuningan Jagokan Kepala BPKAD untuk Pj Bupati, Dede Ismail: Pak Opik Sangat Layak Diusulkan

Gadis berparas cantik itu juga masuk ke ruang kelas bersama rekan-rekannya 

Tak berapa muncul pelaku yang masuk ke dalam kelas dan melakukan penyerangan menggunakan senjata tajam.

Serangan mendadak membuat korban mengalami luka sayatan di bagian lengan atau bahu.

Melihat korban berdarah, kata Kasat Reskrim, tersangka langsung melarikan diri.

BACA JUGA:Jelang Akhir Pekan, Pasokan Sembako di Pasar Kepuh Kuningan Stabil, Harga Jablay Masih 50 Ribu

Dibantu guru dan siswa lainnya, korban dilarikan ke klinik terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.

"Korban mengalami luka sayatan di bagian lengan atau bahu yang cukup panjang. Korban harus mendapat 8 jahitan untuk menutup luka dan menghentikan darah yang keluar dari luka bekas sayatan," terang AKP Anggi Prasetyo, Jumat 11 Agustus 2023.

Kategori :