Dalam surat terebut tercantum bahwa realisasi dari Tol Kertajati – Indramayu diharapkan dapat dilaksanakan mulai tahun 2024 dan selesai tahun 2029.
Namun, Bupati Indramayu sudah meminta dilakukan adanya percepatan pembangunan Jalan Tol Kertajati Indramayu.
Percepatan tersebut dibutuhkan karena kebutuhan konektivitas antara Asrama Haji Indramayu dan Bandara Kertajati.
Kemudian membuka daerah yang selama ini jauh dari jalan nasional maupun tol. Kemudian menunjang kebutuhan Indramayu sebagai daerah tujuan investasi dan kawasan industri.
BACA JUGA:Peta Jalan Tol Kuningan Cirebon yang Melintasi Lereng Gunung Ciremai dari Ciperna ke Linggarjati
Sebab, mengacu pada perencanaan Rebana Metropolitan, Kabupaten Indramayu salah satunya diperuntukan bagi kawasan industri juga petrochemical.
Selain itu, keberadaan jalan tol juga penting dalam menunjang mobilitas masyarakat. Mengingat adanya akses tol ke Lohbener ini, akan menjadi akses baru ke wilayah perkotaan Kabupaten Indramayu seperti ke Jatibarang dan sekitarnya.