Dipulangkan Cerezo Osaka ke Wolves, Harga Pasar Justin Hubner Malah Meroket, Kini Tembus Rp 6 Miliar

Rabu 17-07-2024,23:01 WIB
Reporter : Naufal Masum
Editor : Naufal Masum

RADARKUNINGAN.COM - Pemain berbakat Timnas Indonesia, Justin Quincy Hubner baru saja mengalami momen kurang mengenakkan dalam karirnya. Ia harus dipulangkan klub J1 League, Cerezo Osaka ke klub lamanya, Wolverhampton Wanderes pada beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, bek tengah Timnas Indonesia ini dipinjamkan ke Cerezo Osaka pada Maret 2024 lalu dengan harapan dapat lebih banyak menit bermain.

Kontrak peminjaman Justim Hubner sendiri seharusnya akan berakhir seiring tuntasnya J1 League 2024.

Namun, nasib berkata lain. Pemain berdarah Indonesia-Belanda ini terpaksa pulang lebih cepat dari kesepakatan kontrak peminjaman sebelumnya.

BACA JUGA:Eks Striker Gaek Persib Bandung Ini Pilih Merumput di Liga 2, Kini Resmi Diperkenalkan Persela

BACA JUGA:Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung Kontra PSM Makassar di Laga Perdana Piala Presiden 2024

Hal itu ditenggarai dengan minimnya menit bermain yang diberikan Cerezo Osaka kepada pemain milik Wolves ini. 

Terhitung hingga pekan ke-23 J1 League, Justin Hubner baru mencicipi 6 kali pertandingan dengan satu kali tampil sejak menit awal.

Dari enam pertandingan yang dilakoni Justin Hubner, pemain pinjaman milik Wolves ini lebih banyak memainkan pertandingan di menit-menit akhir.

Menariknya, meski minim kesempatam bermain di Cerezo Osaka hingga terpaksa pulang lebih cepat, harga pasar Justin Hubner justru meroket tajam.

BACA JUGA:Daftar 7 Pemain Asing Persib Bandung di Liga 1 Musim Depan, Lengkap dengan Harga Pasar, Sosok Ini Paling Murah

BACA JUGA:Peta Persaingan Persib Bandung di Piala Presiden 2024, Bojan Hodak Janji Maksimalkan Semua Pemain

Terjadi peningkatan cukup signifikan dari harga pasar atau market value Justin Hubner.

Berdasarkan laporan Transfermarket yang diperbaharui pada 12 Juni 2024 lalu, harga pasar Justin Hubner saat ini mencapai angka 350 ribu euro atau setara Rp 6 Miliar per musim.

Nilai harga pasar ini meningkat siginifikan jika dibandingkan sejak pertama kali Justin Hubner dipinjamkan ke Cerezo Osaka. Ketika itu harga pasar Justin Hubner masih berkisar 200 ribu euro atau setara Rp 3 Miliar.

Kategori :