WOW, Nama Calon Plh Sekda Kuningan Ternyata Sudah Mengerucut, Begini Pernyataan Pj Bupati Raden Iip Hidajat

Kamis 25-07-2024,18:40 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto

"Pokoknya calon Plh Sekda itu harus memenuhi beberapa kriteria. Salah satunya sudah beberapa kali ikut perputaran jabaran di Eselon II. Dan siapa yang akhirnya nanti ditunjuk sebagai Plh Sekda, silakan untuk ditunggu," sebut Raden Iip.

Sedangkan pemerhati kebijakan publik, Mubarok menyebut beberapa nana JPT Pratama yang berpotensi ditunjuk sebagai Plh Sekda oleh Pj Bupati Kuningan selepas Sekda H Dian Rahmat Yanuar resmi cuti diluar tanggungan negara. 

"Ya sebaiknya Pj Bupati harus segera mempersiapkan pengganti Sekda Dian. Kemudian siapa calon Plt Sekda yang akan diangkat, saya kira Pak Pj Bupati lebih tahu siapa pejabat JPT Pratama yang pantas menjabat Plh Sekda," sebut akademisi dari UIN SGD Bandung tersebut.

Namun Mubarok menyebut beberapa nama JPT Pratama yang potensial diangkat sebagai Plh Sekda. Berdasarkan abjad, kata Mubarok, ada nama Deni Hamdani, Deniawan, Toto Toharudin, dan U Kusmana.  

BACA JUGA:Bocoran Terbaru List of Hearings CAS Bulan September dan Oktober, Ada Nama Maarten Paes?

H Deni Hamdani saat ini menjabat Sekretaris DPRD Kuningan. Selain pendidikan S3, Deni juga malang melintang di dunia birokrasi Pemkab Kuningan.

Deni pernah menduduki  5 SKPD tanpa cacat. Yaitu Kasatpol PP, Kadis Perhubungan, Asisten Daerah Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Kepala Dinsos, serta sekarang menjabat Sekwan DPRD. 

"Pak Deni Hamdani pernah Diklat PKN 1. Pernah juga seleksi Sekda Kuningan dan masuk posisi 3 besar saat itu. Bukan hanya di Kuningan, Pak Deni juga pernah ikut Seleksi Sekda Jawa Barat masuk 5 besar dan seleksi Deputi Pemprov DKI serta masuk posisi empat besar," ungkap Mubarok.

BACA JUGA:Per Hari ini, Harga Cabai Jablay Tembus 100 ribu Per kilogram di Pasar Kepuh, Pembeli Balik Kanan

Pejabat lainnya adalah H Deniawan yang menjabat Kepala Inspektorat Kabupaten Kuningan.

Karir Deniawan di pemerintahan terbilang moncer. Antara lain pernah menjabat membantu bupati sebagai Staf Ahli Bupati, Kepala Diskominfo, Kadis Kominfo, dan Kepala DPMD. 

"Setahu saya, Pak Deniawan itu lulusan PKN 2. Sebagai jabatan tambahan selain Kepala Inspektorat yakni merangkap jabatan sebagai Dewan Pengawas RSU 45 Kuningan dan Dewas Perumda Air Minum Tirta Kamuning," tutur Mubarok.

BACA JUGA:Risih Kabel Di Rumah Selalu Dirusak Tikus? Begini Cara Mencegah Tikus Merusak Kabel Di Rumah!

Nama Kepala Dinas Sosial, H Toto Toharudin juga masuk dalam bidikan. Toto dua kali terbawa perputaran jabatan kepala SKPD di dua tempat yang berbeda.

Yakni Kepala Disporapar dan sekarang Kepala Dinas Sosial. Disamping itu, Toto juga dikenal ahli dalam strategi dan jago dalam pendekatan. Serta piawai dalam membangun komunikasi dengan berbagai elemen masyarakat.

Kemudian Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), U Kusmana. Uu, panggilan akrabnya telah mengalami perpindahan dua kali memimpin 2 SKPD. Yakni Kepala Diskopdagperin dan sekarang menjabat Kepala Disdikbud.  

Kategori :