Ciro Alves Dinilai Cocok Perkuat Timnas Indonesia di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Naturalisasi?

Kamis 01-08-2024,04:44 WIB
Reporter : Rafly Wahyu
Editor : Rafly Wahyu

RADARKUNINGAN.COM. - Ciro Alves dinilai cocok untuk perkuat Timnas Indonesia untuk round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, akan di naturalisasi, benarkah? Cek fakta selengkapnya disini!

Seperti yang tengah beredar belakangan ini mengenai proses naturalisasi bomber Persib Bandung untuk diturunkan kedalam skuad Garuda, nyatanya hanyalah asumsi liar belaka, tidak benar.

Faktanya pemain berusia 35 tahun satu ini tak punya darah maupun garis keturunan dari tanah air yang mengalir dalam dirinya, berarti informasi dan asumsi yang beredar terkait Ciro itu tidak valid. 

Terlebih lagi pihak PSSI juga tak memberikan konfirmasi sedikitpun, karena winger Brasil ini tak ada sangkut pautnya dengan skuad merah putih maupun Kualifikasi Pildun 2026.

BACA JUGA:Sering Lihat Kucing Anda Menggerakkan Ekornya? Kira-Kira Kenapa Ya? Oh Ternyata Karena Ini

Mengapa informasi naturalisasi Ciro Alves bisa santer? Jika ditarik kebelakang, nyatanya terdapat benang merah yang dibuat-buat, namun terdapat fakta yang asli.

Faktanya pemain asing Maung Bandung ini memang tampil dengan sangat oke, bahkan produktif dalam partisipasi gol serta assist selama membela kans Pangeran Biru.

Fakta selanjutnya adalah Timnas Indonesia memang sedang membutuhkan pemain untuk lini depan, yang bisa mengisi sayap atau striker, guna menambah komposisi pemain untuk round 3.

Tapi, bukan berarti nama Ciro yang masuk kedalam radar calon pemain naturalisasi anyar skuad Shin Tae-yong, karena ia tak ada hubungannya sama sekali.

BACA JUGA:Mencegah Kucing Masuk Rumah dengan Menaruh Botol Air, Mitos atau Fakta?

Performa Ciro Alves memang mengesankan selama ajang BRI Liga 1 musim 2023/2024 bergulir, tercatat statistik yang ia miliki menurut Transfermarkt adalah dengan mengoleksi 17 gol dan 12 assist.

Pemain 35 tahun ini selain mengisi pos sayap, nyatanya ia juga bisa jadi striker di lini depan, dia memang bisa jadi seorang yang mampu ciptakan peluang maupun manfaatkan suatu peluang. 

Terlebih lagi, kontribusi pemain asing Brasil ini selama merumput bersama Persib Bandung selama musim 2023/2024, sangat berperan dalam gelar juara pangeran biru di Liga 1 musim kemarin.

Sementara itu selama gelaran Piala Presiden 2024, walaupun Maung Bandung tak sampai semifinal usai dikalahkan Borneo FC, kehadiran Ciro sebagai starter juga sangat impresif.

BACA JUGA:Kenapa Kucing Takut dengan Mentimun? Ternyata Ini Alasannya

Kategori :