Wow, 4 Penyerang Persib Tampil Sejak Kick Off, Buktikan Strategi Bojan Hodak

Jumat 09-08-2024,19:45 WIB
Reporter : Andre Mahardika
Editor : Yuda Sanjaya

RADARKUNINGAN.COM - Di luar prediksi, 4 Striker Persib Bandung bermain bersamaan sejak menit pertama.

Kick of BRI Liga 1 Persib Bandung vs PSBS Biak dimulai pada pukul 19.00 WIB.

Barisan penyerang Pangeran Biru yang biasanya mengandalkan satu penyerang tunggal, David Da Silva, ditopang penyerang sayap Ciro Alves dari sayap kiri dan Ezra Walian, Edo Febriansyah, Febry Haryadi yang bergantian mengisi sayap kanan.

Sejak menit awal, dibawah asuhan Pelatih Persib, Bojan Hodak, Tim Maung Bandung memulai permainan menyerang. 4 pemain bertipikal menyerang langsung diturunkan bersamaan.

BACA JUGA:Samsung Galaxy Tab S9 FE Plus Keluaran 2024 Bikin Produktivitas Semakin Lancar! Berikut 5 Tablet Lainnya!

David da Silva duet di kotak Penalti dengan pemain baru, Mailson Lima. Sedangkan Dimas Drajat mengisi sektor penyerangan sayap Kanan, setelah Ciro Alves dimainkan di sayap kiri.

6 menit berjalan, 2 peluang emas sudah didapat. Dimas Drajat hampir mencetak gol pembuka bersama klub kebanggaan Jawa Barat. Namun,tendangannya berhasil ditepis penjaga gawang lawan.

Selang beberapa menit, giliran Marck Klok yang berhasil melancarkan tendangan jarak jauh. Sayang, tendangannya melemah setelah menyentuh bek PSBS Biak.

Sundulan Top Skor BRI Liga 1 2023/2024 nyaris membuka kran gol setelah mendapat umbang cantik dari tendangan pojok Mailson Lima, di Menit ke 12.

BACA JUGA:Terbang Dari Bandara Kertajati, Ini 5 Rekomendasi Wisata Terpopuler di Singapura yang Wajib Dikunjungi

Akhirnya, da Silva berhasil cetak gol di menit 17, setelah mendapat umpan datar dari pemain baru didatangkan, Dimas Drajat.

Sebelumnya, pengamat Persib Bandung, Indra Jaya Mempediksi Formasi, 4-3-2-1 kenapa milih Ferdiansyah di posisi aslinya ketimbang Dimas Drajat, pasca Febri Haryadi dipastikan absen," tutur pengamat Persib Bandung, Indra Jaya kepada radarkuningan, Jumat, 09 Agustus 2024.

Sektor penyerang sayap, Ciro Alves dan Ferdiansyah atau bahkan Dimas Drajat, di plot sebagai penambah daya gedor sebelum bola mencapai striker andalan David da Silva.

Kategori :