Harga Telur dan Daging Ayam Berangsur Turun

Harga Telur dan Daging Ayam Berangsur Turun

KUNINGAN - Harga telur dan daging ayam yang sempat melambung tinggi, kini sudah berangsur turun. Terpantau di Pasar Kepuh Kuningan, daging ayam yang sepekan lalu sempat menginjak harga Rp45.000 kini sudah turun menjadi Rp38.000 per kilogram. Sementara telur ayam negeri turun Rp1.000 saja dari Rp25.500 menjadi Rp24.5000 per kilogram. \"Alhamdulillah hari ini ada penurunan harga untuk dua komoditi telur dan daging ayam negeri. Untuk ayam negeri penurunannya cukup signifikan yakni sampai Rp7.000, sedangkan telur ayam negeri turun Rp1.000 saja,\" ungkap petugas pemantau harga dari Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Arisman kepada Radar, Senin (6/7). Arisman mengatakan, pasokan telur maupun daging ayam ke pedagang di pasar kini sudah berangsung lancar yang berdampak pada harganya menjadi turun. Untuk daging ayam, sepertinya banyak ternak yang sudah masuk usia panen dan bisa memenuhi kebutuhan pasar lokal Kuningan. Menurutnya, seperti diketahui program bantuan sosial pemerintah untuk warga terdampak Covid-19 berisi bahan kebutuhan pokok salah satunya telur. Banyaknya kebutuhan telur untuk program tersebut berdampak pada pasokan untuk pasar tradisional. \"Sekarang penyaluran bansos sebagian besar sudah rampung dilaksanakan, sehingga pasokan telur untuk pasar tradisional pun berangsur lancar. Terlihat sekarang harganya pun kembali turun,\" ungkap Arisman. Kabar baik lainnya, kata Arisman, untuk harga bahan kebutuhan lainnya saat ini terpantau stabil bahkan beberapa malah turun. Seperti cabai merah dari Rp18.000 kini menjadi Rp16.000, bawang merah dari Rp38.000 menjadi Rp32.000, bawang putih dari Rp18.000 menjadi Rp16.000 dan kentang dari Rp15.000 menjadi Rp14.000 per kilogram. Sedangkan cabai rawit stabil di harga Rp18.000 per kilogram. \"Untuk bahan kebutuhan pokok seperti beras, gula pasir, minyak dan terigu pun masih stabil. Mudah-mudahan kondisi ini masih bisa bertahan hingga Lebaran Idul Adha nanti,\" pungkasnya. (fik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: