SMK Pertiwi-BNI Kembangkan Jurusan Perbankan
KUNINGAN -
Kolaborasi yang sudah berjalan sejak beberapa tahun ini pun dibuktikan dengan hadirnya sejumlah fasilitas dan ruang praktik perbankan yang representatif layaknya kantor bank sebenarnya. Tak hanya itu, di sana juga hadir Bank Sekolah yang melayani setiap transaksi perbankan seperti menabung, transfer dan lainnya dengan petugas tellernya para siswa SMK Pertiwi jurusan perbankan.
Kolaborasi apik SMK Pertiwi dengan BNI ini pun mendapat apresiasi dari Wakil Pimpinan BNI Wilayah Bandung Bety Ismawati K saat berkunjung ke SMK Pertiwi Kuningan di Jalan Siliwangi-Kasturi didampingi Pimpinan Cabang BNI Kuningan Harry Kristianarko, Kamis (24/3). Diterima langsung Kepala SMK Pertiwi Kuningan Dea Ariana Vamitrianto, kunjungan Wakil Pimpinan Wilayah BNI tersebut diperlihatkan suasana kelas Jurusan Perbankan, ruang praktik hingga gerai Agen 46 BNI sebagai Bank Sekolah yang berfungsi juga sebagai miniatur perbankan dengan segala pelayanan perbankan yang dijalankan.
\"Kolaborasi BNI dengan SMK Pertiwi sudah sangat luar biasa, di sini fasilitasnya sudah banyak sekali dan lengkap. Kebetulan di sini sudah ada penjurusan perbankan sehingga kita bisa saling sharing dengan para siswa untuk mereka lebih tahu bagaimana terjun menjadi seorang pegawai bank yang profesional,\" ungkap Wakil Pimpinan BNI Wilayah Bandung Bety Ismawati K kepada Radar Kuningan.
Bety menjelaskan, kolaborasi ini selaras dengan tujuan dari OJK dan BNI terkait inklusi keuangan untuk mendidik masyarakat dalam hal mengelola keuangannya di bank. Terlebih saat ini kegiatan perbankan yang sudah mengikuti perkembangan zaman yang serba digital dimana transaksi keuangan pun kini sudah mulai bergeser dari secara tunai menjadi cashless.
\"Ini juga menjadi rencana ke depan kami untuk mengedukasi para siswa tentang transaksi keuangan secara digital ini. Nanti kita akan buatkan konsep manajemen keuangan secara keseluruhan, mulai dari pembayaran sekolah, transaksi kegiatan siswa termasuk kalau di sini ada kantin kita buatkan cara pembayaran digitalnya,\" ungkapnya.
Bety pun menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang baik antara BNI dan SMK Pertiwi Kuningan dan berharap ini masih akan terus berlanjut. Dia berharap, kehadiran BNI di SMK Pertiwi ini bisa menunjang kemajuan pendidikan khususnya bagi siswa Jurusan Perbankan dalam hal penguasaan materi transaksi perbankan yang mana sangat cocok dengan anak-anak milenial sekarang.
\"Dengan hadirnya Bank Sekolah binaan BNI dengan segala fasilitas dan pelayanan layaknya kantor bank sebenarnya sampai sangat detail, bisa bertransaksi sampai ada frontliner ini sangat luar biasa. Semoga ini bisa menjadi percontohan untuk sekolah yang lain, dan bisa menjadi pembelajaran yang baik untuk para siswa sehingga jika mereka nanti bekerja di bank pun sudah terbiasa dan tidak kaget,\" ungkap Bety.
Ditambahkan Pimpinan Cabang BNI Kuningan Harry Kristianarko, ini merupakan sinergi institusi perbankan dengan dunia pendidikan yang saling menguntungkan. Di mana satu sisi dari dunia pendidikan, para siswa tidak hanya mendapatkan ilmunya dari buku atau teori, namun juga dalam praktik sehingga mereka telah siap menghadapi dunia kerja.
\"Sementara dari sisi perbankan, kita memberikan edukasi sejak dini kepada para siswa bagaimana menjadi seorang pekerja perbankan yang profesional dan handal. Semoga kerja sama yang baik ini bisa menjadi percontohan untuk sekolah lain,\" ujar Harry.
Sementara itu, Kepala SMK Pertiwi Kuningan Dea Ariana Vamitrianto menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kerja sama yang baik dengan Bank BNI tersebut. Menurutnya, kolaborasi yang sudah terjalin ini selaras dengan tujuan pendidikan SMK yang harus menjalin hubungan dengan industri untuk menunjang proses pendidikan para siswanya.
\"Kami sangat berterima kasih kepada BNI yang telah men-support Jurusan Perbankan yang ada di SMK Pertiwi Kuningan. Mulai dari penyusunan kurikulum, guru tamu, uji kompetensi, pelatihan guru sampai setting lay out ruang praktik semuanya didukung penuh oleh BNI. Yang paling penting adalah ilmunya, para siswa kami mendapat ilmu perbankan langsung dari BNI yang tentu ilmu ini sangat mahal hingga tak ternilai,\" ungkap Dea.
Ke depannya, kata Dea, pihaknya telah menyusun beberapa program baru salah satunya memindahkan Agen 46 yang saat ini ada di dalam kawasan sekolah menjadi di depan pinggir Jalan Raya Siliwangi yang nantinya tidak hanya bisa melayani siswa dan guru namun juga masyarakat. \"Insya Allah nanti tampilannya pun akan lebih representatif dan terlihat pangling. Mohon dukungan juga dari BNI agar program tersebut bisa terealisasi,\" harap Dea yang disambut antusias Wakil Pimpinan BNI Wilayah Bandung Dea dan Pimcab BNI Kuningan Harry. (fik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: