Elf Mogok Beroperasi, Ratusan Pelajar Diangkut Mobil Patroli Polisi dan Dishub Kuningan

Elf Mogok Beroperasi, Ratusan Pelajar Diangkut Mobil Patroli Polisi dan Dishub Kuningan

Pelajar telantar akibat elf Kuningan mogok, diangkut menggunakan mobil patroli polisi.-M Taufik/Radar Kuningan -

KUNINGAN, RADAR KUNINGAN.COM - Angkutan umum jenis Elf yang biasa beroperasi KUNINGAN-Cirebon, mogok beroperasi, Selasa 6 September 2022.

Para sopir Elf jurusan Kuningan-Cirebon mogok beroperasi karena belum adanya penyesuaian tarif imbas kenaikan harga BBM.

Pemilik mobil maupun sopir Elf, lebih memilih menyimpan kendaraannya di garasi sambil menunggu keputusan soal penyesuaian tarif ongkos.

Di Kuningan, untuk angkutan kota (angkot) tarif ongkos sudah disesuaikan meskipun bersifat sementara.

BACA JUGA:Belum Ada Kenaikan Tarif, Sopir Elf Pilih Mogok

Namun untuk angkutan umum elf, keputusan penyesuaian tarif merupakan wewenang Provinsi Jawa Barat.

Imbas dari elf yang mogok beroperasi, ratusan pelajar yang berloasi di Kuningan telantar.

Para siswa yang pulang mengandalkan pulang sekolah menggunakan mobil elf, terpaksa bergerombol di pinggir jalan sambil menunggu jemputan.

Seperti terlihat di kawasan Cirendang, Kabupaten Kuningan, ratusan pelajar SMK Pertiwi telantar karena tidak bisa pulang.

BACA JUGA:Ketahuan Nikah Siri, Warga Cibinuang Protes Minta Kades Mundur

Ratusan pelajar yang telantar tersebut, mayoritas yang hendak pulang ke arah Cirebon.

Untuk mengantisipasi kondisi tersebut, Dinas Perhubungan (Dishub) dan Polres Kuningan menurunkan armada untuk mengangkut pelajar tersebut.

Dari Polres Kuningan, mereka menurunkan mobil patroli jenis sedan dan bak terbuka.

Sedangkan Dishub, menurunkan bus bantuan Provinsi Jawa Barat untuk menyisir para pelajar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: