Guru dan Siswa Panik, Kebakaran Lahan Nyaris Merembet ke Bangunan SDN 2 Winduhaji

Guru dan Siswa Panik, Kebakaran Lahan Nyaris Merembet ke Bangunan SDN 2 Winduhaji

etugas Damkar menyemprotkan air kebakaran lahan yang nyaris merembet ke bangunan SDN 2 Winduhaji.-Ist-Radar Kuningan

Dibantu anggota Polsek Kuningan dan para guru SD Negeri 2 Winduhaji dan warga, petugas Damkar melakukan penyemprotan ke titik api. Butuh waktu sekitar satu jam untuk petugas menjinakkan api sehingga api dinyatakan padam sekitar pukul 11.40 WIB.

Kepala UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan Khadafi Mufti mengatakan, penyebab kebakaran akibat aktivitas pembakaran ilalang yang dilakukan sengaja oleh pemilik lahan untuk membuka lahan. 

BACA JUGA:Yamaha Gelar Touring Sumpah Pemuda Bertema Fazzio Tour De Heritage di Jawa Barat

BACA JUGA:Warga Desa Sindanghayu Tumplek Semarakan Maulid Nabi Muhammad SAW

Khadafi pun menyayangkan perbuatan tersebut mengingat dampak yang ditimbulkan bisa membahayakan keselamatan warga dan juga bangunan di sekitarnya.

"Penyebab kebakaran bisa disimpulkan karena aksi pembakaran ilalang untuk membuka lahan, dan ini sangat tidak dibenarkan. Beruntung api bisa dijinakkan sebelum menjalar ke bangunan sekolah," ungkap Khadafi.

Atas kejadian tersebut, Khadafi mengaku telah memanggil pemilik kebun dan pekerjanya untuk diberi peringatan secara lisan. 

"Sesuai aturan, ada ancaman hukuman cukup berat bagi oknum masyarakat yang sengaja melakukan pembakaran lahan hingga membahayakan orang lain dan bangunan apalagi sampai ada korban jiwa. Beruntung kejadian kebakaran lahan ini cepat dilaporkan sehingga bisa langsung ditangani dan tidak sampai merembet ke bangunan sekolah," pungkas Khadafi. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: