Begini Penampakan Jalan Cipasung-Subang yang Lagi Dihotmik, Anggarannya Rp33 Miliar dari APBN RI Tahun 2023

Begini Penampakan Jalan Cipasung-Subang yang Lagi Dihotmik, Anggarannya Rp33 Miliar dari APBN RI Tahun 2023

Begini penampakan ruas jalan Cipasung-Subang yang sedang dilakukan oleh perusahaan pemenang tender. --

BACA JUGA:Nama Calon Pj Bupati Kuningan Belum Diusulkan Ketua DPRD, Bisa Muncul Nama Baru dari Kemendagri

Ini diungkapkan Kabid Bina Marga pada Dinas PUTR Kuningan, Teddy Sukmajayadi didampingi Subkor Pemeliharaan Jalan dan Jembatan, Budi Haryadi.

Budi mengatakan, proses pengerjaan peningkatan ruas Cipasung-Subang sepenuhnya wewenang Kementrian PUTR. 

"Ibaratnya, Pemkab Kuningan hanya terima kunci saja jika pengerjaan beres. Pengawas lapangan pun berasal dari Kementrian PUPR. Jadi, kami tidak tahu progresnya sudah berapa persen," terang Budi Haryadi kepada radarkuningan.com, Senin 11 September 2023.

BACA JUGA:Kebakaran Lahan di Sindangjawa Hanguskan Ratusan Pohon Produktif, Kapolres-Wakapolres Kuningan Turun Tangan

Budi hanya menjelaskan, ruas jalan tersebut dilebarkan 1 meter dan juga dilakukan penghotmikan sepanjang 17 kilometer.

Penghotmikan ini dimulai dari titik jalan yang dulu dilebarkan. Juga ada perbaikan saluran air serta TPT.

Garis tengah jalan tetap warna kuning karena termasuk jalan nasional. Dengan lebar 6 meter, bus berukuran medium bisa saling berpapasan tanpa harus salah satunya menepi lebih dulu.

BACA JUGA:Ada Darah Madura dan Kuningan di Tubuh Rachmat Irianto, Pemain Persib Bandung dan Timnas Indonesia

"Jika sudah selesai, akses transportasi warga di Kecamatan Cilebak, Subang, dan Selajambe akan lebih mudah," ucap Budi. (Agus) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: