Rekomendasi 5 Waterboom Terbaik Di Kuningan, Cocok Untuk Menikmati Liburan Bersama Keluarga

Rekomendasi 5 Waterboom Terbaik Di Kuningan, Cocok Untuk Menikmati Liburan Bersama Keluarga

5 Waterboom Terbaik Di Kuningan-Pinterest-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM- Kuningan dikenal dengan daerah yang memiliki sejumlah destinasi wisata menarik untuk dikunjungi.

Wisata Kuningan sangat populer dengan keindahan wisata alam nya, mengingat Kabupaten Kuningan ini berada di Kaki Gunung Ciremai, sehingga membuat Wisata Kuningan identik dengan keindahan pesona alam yang memukau para pengunjung.

Bukan hanya wisata alam, Kabupaten Kuningan juga memiliki wisata buatan yang tak kalah menariknya. Diantaranya wisata bermain air atau kolam renang dengan wahana  waterboom yang seru.

Wisata bermain air atau waterboom di Kuningan memiliki daya tarik tersendiri. Waterboom Kuningan ini sangat cocok untuk menikmati liburan keluarga.

Bagi Anda yang ingin mengunjungi Waterboom di Kuningan, ada beberapa rekomendasi Waterboom terbaik di Kuningan yang bisa kamu kunjungi untuk menikmati liburan seru.

BACA JUGA:Ke Kawasan Wisata Palutungan Jadi Lebih Dekat dan Mudah, Ini Dia 5 Tempat Wisata Kuningan Dekat Jalan Baru

Rekomendasi 5 Waterboom Terbaik Di Kuningan

1. Sangkan Park 

Sangkan Park merupakan salah satu destinasi wisata buatan favorit di Kuningan. Sangkan Park juga juga salah satu Waterboom terbesar di Kuningan yang beralamat di Jl. Raya Bandorasa No. KM. 12, Bandorasa Wetan, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan.

Tersedia beberapa wahana seperti baby pool, kiddy pool, kolam ombak, kolam arus, dan semi olympic pool.  Pengunjung juga dapat mengakses area ECO park atau hutan sangkan. Di mana pengunjung bisa melihat pepohonan. Dan berinteraksi dengan beberapa hewan seperti burung Macau dan si otan.

2. Zam Zam Pool Kuningan

Zam Zam Pool merupakan wisata air yang dikenal memiliki belasan kolam dimulai dari kolam anak, dewasa, kolam mandi busa, dan lainnya. 

Wisata air Zam Zam pool juga memiliki kolam premium sepanjang 45 meter. Kolam kelas premium ini memiliki view alam pesawahan dengan fasilitas bangunan 2 lantai.

BACA JUGA:9 Wisata Kuningan Untuk Liburan Keluarga, Terbaik dan Terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: