600 Rumah Terdampak Banjir Bandang di Kota Bandung, Tersisa Material Lumpur

600 Rumah Terdampak Banjir Bandang di Kota Bandung, Tersisa Material Lumpur

Penjabat Gubernur Jabar, Bey Machmudin meninjau banjir bandang di Braga, Kota Bandung. -Humas Jabar-radarkuningan.com

BACA JUGA:Beginilah 4 Cara Mengetahui Kucing yang Sedang Sedih dan Terdapat Solusinya

Bey Machmudin pun menghaturkan ungkapan terima kasih setinggi- tingginya kepada masyarakat yang secara sukarela memberi bantuan bagi sesamanya.

Sementara itu, Kepala Stasiun Geofisika Kelas I Bandung Teguh Rahayu menyarankan agar masyarakat tetap waspada seiring cuaca ekstrem yang bisa terjadi kapan saja.

Berdasarkan prakiraan pihaknya, intensitas cuaca saat ini terutama seminggu kedepan masih berpotensi hujan sedang hingga lebat, dan juga lebat sangat lebat.

Ketika terjadi hujan lebat dengan intensitas lebih dari dua jam, maka warga , khususnya yang tinggal di sekitar aliran sungai dapat segera melakukan langkah antisipasi dengan berpindah ke tempat yang dirasa lebih aman.

BACA JUGA:Lawan Tottenham, Sir Jim Ratcliffe Bakal Nonton MU untuk Pertama Kalinya, Bakal Jadi Pengalaman Buruk?

"Sehingga masyarakat diimbau agar selalu waspada dan ketika kita melihat hujan dengan intensitas dua jam berturut- turut tidak berhenti berhenti, alangkah baiknya kita segera mengevakuasi diri ke tempat yang lebih aman," tuturnya. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: