3 Keistimewaan Desa Wisata Cibuntu; Menikmati Keindahan Alam Kuningan yang Masih Sangat Asri

3 Keistimewaan Desa Wisata Cibuntu; Menikmati Keindahan Alam Kuningan yang Masih Sangat Asri

Desa Wisata Cibuntu. -Foto: Aditya Makin. -radarcirebon.com

RADARKUNINGAN.COM - 3 keistimewaan Desa Wisata Cibuntu, menikmati keindahan alam Kuningan yang masih sangat asri.

Jika pikiran sedang penat dan menginginkan healing yang menyegarkan, berkunjung Desa Wisata Cibuntu dengan pemandangan luasnya persawahan dan keramahtamahan masyarakat setempat tentu menjadi pilihan yang menarik. 

Ada banyak desa wisata yang menawarkan pengalaman seru di Indonesia. Salah satunya yang diulas kali ini adalah Desa Wisata Cibuntu. 

Nah bagi kalian yang belum tahu, Desa Wisata Cibuntu terletak di Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Desa Wisata Cibuntu berjarak sekitar 40 menit berkendara dari kota Cirebon.

Foto: husnan ganteng. 

Untuk mencapai desa ini, tiket wisata dikenai biaya Rp 5000 per orang dan biaya parkir Rp 12.000 untuk sepeda motor dan Rp 15.000 untuk mobil. 

Harganya cukup murah jika dibandingkan dengan apa yang Anda dapatkan di desa ini. 

1. Berjalan Menyusuri Area Hijau yang Menyegarkan 

Saat pertama kali memasuki Desa Wisata Cibuntu, Anda akan disambut dengan backdrop cantik dengan panorama Gunung Ciremai

Usai melihat indahnya pemandangan Gunung Ciremai, saatnya menghirup udara segar dengan jogging atau bersepeda di kaki gunung.

BACA JUGA:Merinding! Inilah Tempat Wisata yang Ada di Kabupaten Kuningan Jawa Barat yang Terkenal Angker

Kebersihan udara persawahan, perbukitan, dan pepohonan hijau di sekitar Gunung Ciremai dijamin ampuh mengatasi penat Anda. 

Obat kebosanan di perkotaan yang sibuk. Pemandangan ini juga bagus untuk menambah koleksi foto Instagram Anda 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: