Inilah 5 Hewan Peliharaan Pembawa Keberuntungan, Tertarik untuk Melihara?

Inilah 5 Hewan Peliharaan Pembawa Keberuntungan, Tertarik untuk Melihara?

hewan pembawa keberuntungan-Foto via Pinterest-radarkuningan.disway.id

Dalam kepercayaan feng shui, ikan Louhan dipercaya mampu memberikan energi positif. Menempatkan ikan Louhan di bagian Tenggara rumah diyakini akan membawa kekayaan bagi pemiliknya, sementara menempatkannya di bagian Timur bisa meningkatkan kebahagiaan dan kesejahteraan keluarga.

Burung Perkutut

Sejak lama, burung perkutut telah menjadi simbol keberuntungan di banyak budaya. Suaranya yang merdu diyakini membawa keberuntungan bagi yang mendengarnya.

Bahkan, harga burung perkutut bisa melonjak jika burung tersebut memiliki kicauan yang indah.

BACA JUGA:Inilah 5 Jenis Hewan yang Bisa Dijadikan Peliharaan, Bisa Bawa Hoki! Kamu Sudah Punya?

Ikan Koi

Selain ikan Louhan, ikan Koi asal Tiongkok juga dianggap membawa keberuntungan bagi pemiliknya. Ikan Koi sering dijadikan objek lukisan seniman dan menjadi hiasan rumah yang indah.

Ikan Koi yang unggul diyakini dapat memberikan energi positif yang dapat meningkatkan rezeki. Nilai ikan Koi pun bisa melambung tinggi jika memiliki corak warna yang unik dan menarik.

Ayam Jago

Selain sebagai sumber protein, ayam jago juga dipercaya dapat membawa keberuntungan. Orang Jawa meyakini bahwa kokokan ayam jago bisa membawa rezeki bagi pemiliknya.

Semakin lantang kokokannya, semakin banyak pula keberuntungan yang akan mengalir. Ayam jago dengan suara yang unik, seperti tertawa, dianggap memiliki keberuntungan yang lebih besar.

BACA JUGA:Tidak Hanya Bisa Dinikmati Manusia, Ini Jenis Hewan Yang Bisa Makan Pepaya! Simak Penjelasannya

Dengan memiliki salah satu dari hewan-hewan peliharaan ini, diharapkan keberuntungan juga akan menyertai dalam kehidupan sehari-hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: