Rekomendasi Jalur Pendakian Puncak Gunung Ciremai, Ada yang Cocok untuk Pemula

Rekomendasi Jalur Pendakian Puncak Gunung Ciremai, Ada yang Cocok untuk Pemula

rekomendasi jalur pendakian gunung ciremai-Foto via Pinterest-radarkuningan.disway.id

Jalur Apuy adalah jalur pendakian yang terletak di Desa Apuy, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka. Jalur ini cukup populer di kalangan pendaki karena menawarkan trek yang menantang dengan pemandangan yang luar biasa.

Anda akan melewati hutan bambu, perkebunan sayur, dan area perkemahan yang nyaman. Jalur ini juga memiliki beberapa sumber air yang bisa digunakan untuk mengisi persediaan air minum.

Pendakian melalui jalur Apuy membutuhkan waktu sekitar 7-8 jam untuk mencapai puncak.

4. Jalur Linggasana

Jalur Linggasana adalah jalur pendakian yang relatif baru dan terletak di Desa Linggasana, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan.

BACA JUGA:Rekomendasi Wisata Outbond di Kuningan, Cocok Untuk Isi Akhir Pekan Bersama Keluarga

Jalur ini menawarkan trek yang cukup menantang dengan medan yang beragam, mulai dari hutan lebat, bebatuan, hingga padang rumput. Anda membutuhkan waktu sekitar 10 jam perjalanan untuk ke puncak Ciremai jika melewati jalur ini.

Jalur ini juga dilengkapi dengan beberapa pos peristirahatan yang bisa digunakan untuk beristirahat. Pemandangan dari puncak Gunung Ciremai melalui jalur Linggasana sangat menakjubkan, terutama saat matahari terbit.

Demikian rekomendasi jalur pendakian yang dapat anda lalui jika anda hendak mendaki menuju puncak gunung Ciremai. Perlu diingat pilihlah jalur sesuai dengan kemampuan kamu ataupun rekan-rekanmu.

Jangan memaksa untuk memilih jalur yang ekstrem jika kamu belum memiliki pengalaman yang baik mengenai pendakian gunung. Selamat berakhir pekan dan selamat berpetualang!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: