Indra Sjafri Bakal Coret 9 Pemain dari 32 Pemain yang Ikut Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-19

Indra Sjafri Bakal Coret 9 Pemain dari 32 Pemain yang Ikut Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-19

Dikutip dari laman resmi PSSI, Indra Sjafri bakal coret 9 pemain dari 32 pemain yang ikut Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-19. Simak selengkapnya berikut ini!-Foto: istimewa.-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Dikutip dari laman resmi PSSI, Indra Sjafri bakal coret 9 pemain dari 32 pemain yang ikut Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-19. Simak selengkapnya berikut ini!

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, dikabarkan akan segera mencoret 9 pemain dari 32 pemain yang mengikuti pemusatan latihan (TC) jelang perhelatan Piala AFF U-19 2024. 

Pencoretan ini dilakukan untuk menyeleksi dan memaksimalkan kekuatan tim Garuda Muda dalam turnamen sepak bola bergengsi di Asia Tenggara tersebut.

Menurut Indra Sjafri, pengurangan pemain ini menjadi bagian dari strategi untuk membangun tim yang solid dan kompetitif.

BACA JUGA:Bursa Transfer Pemain Liga 1 2024/2025: Eks Striker Barito Merapat Ke PSS Sleman?

"Setelah kembali dari Toulon Tournament, kami TC dengan 32 pemain dan satu minggu belakangan ini kami sudah melakukan latihan dengan fokus persiapan AFF (U-19), dan tahapan selanjutnya kami akan mengurangi dari 32 pemain menjadi 26 pemain dalam minggu ini," ujar Indra, dikutip dari laman resmi PSSI.

Seleksi Ketat Berdasarkan Performa

Pencoretan pemain ini murni didasarkan pada performa dan kontribusi mereka selama mengikuti TC. 

Indra Sjafri menekankan pentingnya memiliki tim yang solid dan siap tempur, di mana setiap pemain memiliki peran dan kemampuan yang optimal.

BACA JUGA:Ketahui, Olahraga yang Perlu Dihindari Orang dengan Masalah Jantung, Simak Selengkapnya

"Kami ingin tim ini benar-benar siap dan solid. Kami akan coret 9 pemain dalam beberapa hari ke depan," tegas Indra.

Jadi, pernyataan Indra Sjafri bisa disimpulkan bahwa pada awalnya tim akan disaring dari 32 menjadi 26, kemudian dari 26 menjadi 23. 

Lalu 23 pemain tersebut rencananya akan dibawa ke kejuaraan paling prestisius di Asia Tenggara, Piala AFF U-19 2024. 

Menuju Puncak Prestasi di AFF U-19

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: