Justin Hubner Resmi Keluar Dari Cerezo Osaka, Netizen Serang Instagram Cerezo Osaka FC

Justin Hubner Resmi Keluar Dari Cerezo Osaka, Netizen Serang Instagram Cerezo Osaka FC

Justin Hubner Resmi Keluar Dari Cerezo Osaka, Netizen Serang Instagram Cerezo Osaka FC-Foto : Transfermarkt-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Justin Hubner, salah satu pemain naturalisasi yang bermain untuk Timnas Indonesia ini baru saja mengalami "drama" dengan klub asal Jepang, Cerezo Osaka.

Bila melansir lewat halaman resmi "Transfermarkt", Justin Hubner baru saja bergabung dengan Cerezo Osaka pada 12 Maret 2024.

"Drama" yang Justin Hubner rasakan dari Cerezo Osaka, diduga karena kurang mendapatkan menit bermain dalam tim.

Pemain naturalisasi Indonesia ini juga kerap mengunggah berbagai keluhannya melalu media sosial instagram resmi Justin Hubner @justinhubner5.

BACA JUGA:Dipulangkan Cerezo Osaka ke Wolves, Harga Pasar Justin Hubner Malah Meroket, Kini Tembus Rp 6 Miliar

Justin Hubner yang merasa hanya menjadi "bahan promosi" untuk media sosial klub tersebut, merasa kurang mendapatkan jam bermain selama masa permainan.

Mengingat performa Justin Hubner bersama Timnas, tentunya membuat beberapa pihak geram mengetahui hal ini.

Tidak terkecuali netizen Indonesia.

Tentunya kamu sudah tahu apa yang akan terjadi bila netizen Indonesia sudah bergerak, bukan?

BACA JUGA:Klub Justin Hubner Sudah Beres di CAS, Kapan Sidang Arbitrase Maarten Paes? Siap-siap Kualifikasi Piala Dunia

Netizen Indonesia yang tidak perlu diragukan lagi kemampuannya dalam "menyerang" sebuah akun media sosial khususnya Instagram juga menanggapi hal ini.

Dibuktikan melalui puluhan netizen Indonesia yang berkomentar dalam salah satu postingan Cerezo Osaka yang diunggah pada tanggal 17 Juli 2024 lalu.

Dalam kolom komentar akun resmi Cerezo Osaka @cerezo_osaka, puluhan netizen Indonesia mengungkapkan kekesalannya pada salah satu klub sepakbola asal Jepang tersebut.

Salah satunya seperti komentar dari pengguna instagram @rizki_tr, yang berkomentar "Cuma jadi alat promosi doang," tulisnya dalam kolom komentar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: