Ketahui, Tren Desain iPhone yang Ditiru Android, Kamera Boba Termasuk

Ketahui, Tren Desain iPhone yang Ditiru Android, Kamera Boba Termasuk

Apple melakukan inovasi desain berupa notch atau poni di bagian atas layar untuk meletakkan kamera depan.--Mehwishmart - Tangkapan Layar

RADARKUNINGAN.COM - Kenapa, sih, iPhone itu seolah menjadi spesial dan diidam-idamkan banyak orang?

Bukan cuma karena menjadi produk premium yang harganya mahal, nyatanya produk Apple satu ini memang punya sejarah kuat dan pengaruh besar terhadap industri telepon pintar.

iPhone dianggap sebagai smartphone revolusioner yang dirancang oleh Steve Jobs. Karena inovasinya, iPhone pun lantas ditiru oleh merek lain.

Bukan hanya inovasi, iPhone juga pernah beberapa kali menciptakan tren desain yang kemudian diikuti oleh sejumlah merek HP Android.

BACA JUGA:6 Kesalahan Pemula Saat Menyediakan Kotak Pasir Untuk Kucing Peliharaan, Simak Selengkapnya Disini!

Ini adalah bukti betapa berpengaruhnya iPhone dalam menciptakan sebuah tren. Alasannya, iPhone punya prestise kuat dan disukai banyak kalangan.

Setidaknya, sejauh ini ada empat tren desain yang diciptakan iPhone lantas diikuti oleh Android.

Mau tahu apa saja tren desain tersebut? Mari cari tahu bersama lewat ulasan berikut.

Pertama, Desain iPhone yang revolusioner berupa layar sentuh penuh dan tombol home fisik sempat menuai kontroversi pada 2011.

BACA JUGA:Exco PSSI Ungkap Cara Cepat Maarten Paes Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia Mendatang Tanpa Perlu CAS

Desain seperti ini ditiru oleh Samsung dengan meluncurkan Samsung Galaxy S.

Apple pada saat itu melayangkan gugatan karena menganggap Samsung telah melanggar hak paten.

Sebab, desain Samsung Galaxy S dianggap mirip dengan iPhone 4.

Terlepas dari kontroversi yang ada, smartphone dengan tombol home fisik justru dipertahankan oleh Samsung di lini Galaxy Series-nya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkuningan.com