Sayangkan Pergantian Mendadak, Pemerhati Politik Sebut Tak Bisa Berbuat Banyak

Sayangkan Pergantian Mendadak, Pemerhati Politik Sebut Tak Bisa Berbuat Banyak

Pemerhati Politik Kuningan komentari pergantian Pj Bupati Kuningan.-Agus Sugiarto-Radar Kuningan

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Menyikapi pergantian mendadak PJ Bupati Kuningan, dari Rd  Iip Hidajat ke Dr. Agus Toyib, Pemerhati Politik, Abdul Haris menyayangkan terjadinya hal tersebut.

Terlebih, pergantiannya berlangsung saat masa jabatan Rd. Iip masih berjalan setidaknya 1,5 bulan kedepan.

"Saya sebagai pemerintah kebijakan pemerintah hukum dan politik, sangat menyayangkan dengan adanya pergantian PJ bupati kuningan  dari sdr Dr. Drs.H.Rd.IIP Hidajat M.Pd ke Sdr. Agus Toyib, S.Sos, M.Si , sedangkan pj bupati kuningan saat ini tinggal menyisakan waktu 1.5 bulan lagi itu yang disayangkan," Ungkapnya kepada radarkuningan, Jum'at, 1 November 2024.

Meskipun demikian, dirinya tak dapat berbuat banyak lantaran pergantian kursi kepemimpinan Kota Kuda, merupakan wewenang pusat melalui Kementerian Dalam Negeri.

BACA JUGA:Mulai Hari Ini, PJ Bupati Kuningan Baru Berganti

"Terlepas itu juga karena pergantian ini adalah kewenangan pusat melalui kemendagri maka pemerintah daerah kuningan tidak bisa berbuat apa apa," ucapnya.

Dikatakannya, sosok Rd. Iip pantas menyandang apresiasi. Lantaran, dibawah pimpinannya, sejumlah gagasan, pembangunan, dan kebijakan kebijakan melalui Rd. Iip sangat terasa.

"Saya selaku pemerintahan kebijakan hukum dan politik mengucapkan terima kasih kepada pj bupati kuningan yang telah ikut menyelesaikan pembangungan dan telah memberikan hak dan kewajjban kepada asn dengan pembayaran tpp, serta ide dan sumbangsih gagasan terhadap pembangunan di kabupaten kuningan," pungkasnya.

BACA JUGA:Diganti Mendadak, Yanuar Prihatin Tegas 'Raden Iip Hidayat Orang Baik'

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: