RADARKUNINGAN.COM - Teka-teki Iwan, Hansip di Desa Bakom, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan yang ditemukan tewas di depan rumah akhirnya terjawab.
Mulanya, kasus hansip yang tewas dengan wajah memar bekas penganiayaan itu, menjadi misteri. Apalagi, korban ditemukan di depan rumahnya sendiri.
Ternyata setelah dilakukan autopsi di RS Bhayangkara Losarang, Kabupaten Indramayu dan rangkaian penyelidikan, teka-teki tewasnya korban berhasil terjawab.
Iwan ternyata korban dari pembunuhan berencana yang diduga dilakukan keluarga sendiri.
Salah satu pelaku diantaranya merupakan istri Iwan sendiri. Konflik internal keluarga diduga menjadi pemicu aksi tersebut.
Sebelumnya, warga setempat dihebohkan dengan meninggalnya seorang warga setempat yang dinilai tak wajar. Pasalnya, di wajah korban berjenis kelamin laki-laki, penuh lebam dan berdarah-darah.
Korban pertama kali ditemukan Paman korban, Eeng dengan kondisi tergeletak tak bernyawa didepan rumah korban, Jumat, 24, Mei 2024 subuh.
Lantas korban dievakuasi hingga kasus ini dilaporkan ke kepolisian.
BACA JUGA:Ikut Merasa Kehilangan, Bey Machmudin Takziah ke Kediaman Acep Purnama
Kapolres Kuningan, AKBP Willy Andrian menjelaskan, Setelah dilakukan autopsi di RS Bhayangkara, terdapat luka di sebagian wajah akibat benturan benda tumpul.
Setelah dilakukan penyelidikan, Iwan diduga menjadi korban pebunuhan berencana yang tak lain dilakukan oleh keluarganya sendiri.
"Ada tiga orang yang kami amankan termasuk istri korban. Mereka kami amankan setelah dilaksanakan autopsi karena hasilnya ada luka disebagian wajah korban akibat benda tumpul," ungkap Kapolres kepada radarkuningan.com, Sabtu, 25, Mei 2024.
Kurang dari 24 jam, Satreskrim Polres Kuningan langsung mengamankan 3 orang terduga pelaku, yang tak lain adalah istrinya sendiri yaitu YA. Sedangkan DA dan DN masih bagian dari keluarganya.
BACA JUGA:Harganya Fantastis! Ini Dia Beberapa Jenis Ikan Koi yang Memiliki Harga yang Mahal