RADARKUNINGAN - Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, telah melangsungkan 2 laga di bulan September 2024. Sebanyak 18 tim mendapatkan menemapti posisi sementara di klasemen grup masing-masing.
Di Grup C, Timnas Indonesia duduk di posisi keempat dengan raihan 2 poin berkat hasil imbang yang diperoleh saat melawan Arab Saudi 1-1 dan Australia 0-0.
Sebelum laga dimulai, Timnas Indonesia di atas kertas bakal menjadi bulan-bulan oleh 2 negara langganan Piala Dunia tersebut.
Namun faktanya, pasukan Shin Tae-yong (STY) berhasil menahan imbang kedua negara kuat tersebut, sehingga kini Skuad Garuda berpeluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
BACA JUGA:Hadapi Regulasi Pemotongan RPM, Tim Yamaha Racing Indonesia Termotivasi Jaga Peluang Juara ARRC
BACA JUGA:Jairo Riedewald Ternyata sedang Proses Naturalisasi, Dibocorkan Media asal Belanda
Menurut pengamat sepakbola tanah air, justinus lhaksana atau sering dipanggil Coach Jutin, peluang Indonesia untuk menempati posisi kedua di klasemen akhir grup C, jadi terbuka lebar.
"Posisi pertama dipastikan milik Jepang, tetapi sekarang rank 2 menjadi terbuka lebar, salah satunya bisa direbut oleh Indonesia," ucap Coach Justin dikutip dari tayangan R66 Sport.
Arab Saudi dan Australia yang mendapat sandungan di dua laga awal, membuat Coach Jutin berani memprediksi jika Skuad Garuda berpeluang besar menempati posisi 2.
"Namun kita harus realistis, kita bisa menempati posisi 3 atau 4, tapi dengan hasil tersebut, Indonesia punya peluang besar bisa ada di posisi 2," ungkapnya.
BACA JUGA:Nonton Timnas Indonesia di Stadion GBK Bakal Ada Kebijakan Baru, Ini Penyebabnya
Seperti diberitakan sebelumnya, usai menahan Arab Saudi, Timnas Indonesia kembali bikin tim sekelas Australia gigit jari di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa 10 September 2024 lalu.
Dalam duel tersebut kedua tim bermain imbang 0-0, Australia dibuat buntu oleh permainan ngotot yang diperlihatkan Rizky Ridho dan kawan-kawan.
Australia disebut frustrasi karena pertahanan Pasukan Garuda begitu kokoh dan memaksakan skor tanpa gol menjadi akhir dari laga.