Tambahan satu poin membuat Timnas belum terkalahkan sepanjang babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
BACA JUGA:Potensi Desa Menjanjikan, OJK Cirebon: Keren Nggak Harus di Kota
BACA JUGA:Kekalahan Perdana Persija Jakarta di Liga 1, Carlos Pena Angkat Bicara
Usai meraih dua hasil imbang, Timnas kini mengumpulkan dua poin. Mereka duduk di peringkat empat klasemen sementara Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Posisi Timnas lebih baik ketimbang Australia dan China. Australia baru mengoleksi satu poin, duduk di bawah Indonesia. Sementara, China jadi juru kunci karena dua kali kalah.
Sementara, Jepang menjadi pemimpin klasemen Grup C dengan poin sempurna, enam. Lalu, Arab Saudi ada di peringkat kedua dengan empat poin.
Sedangkan, peringkat ketiga diisi oleh Bahrain usai meraih satu kemenangan dari dua laga. Satu laga lain, diakhiri Bahrain dengan kekalahan, yakni dari Jepang dengan skor telak, 0-5.
BACA JUGA:PSSI Butuh Rp800 miliar Untuk Keperluan Timnas Indonesia, dari Sini Sumbernya
BACA JUGA:Pesan Berkelas Jay Idzes kepada Suporter Timnas Indonesia Usai Tahan Imbang Australia di Stadion GBK
Timnas Indonesia tak cuma duduk di peringkat 4 klasemen sementara Grup C. Mereka juga berhasil memperbaiki posisi di peringkat FIFA.
Dilansir Footy Rankings, Indonesia mendapatkan tambahan poin 8,57, buntut dari keberhasilan mereka mengimbangi Australia.
Di sisi lain, Australia justru mendapat pengurangan poin 8,57 dari hasil imbang ini. Meski mendapatkan pengurangan poin, The Socceroos untuk sementara masih bercokol di posisi 25.
Sementara untuk Indonesia, naik dua peringkat dari yang awalnya 132, kini naik ke posisi 129 dengan total poin 1124,17.