KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kuningan, meluncurkan buku dengan nama Term of Reference.
Menurut Kepala Disdikbud Kabupaten Kuningan, U Kusmana SSos MSi, buku tersebut merupakan panduan dalam menunjang Program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Kuningan.
U Kusmana mengatakan, buku panduan Term of Reference ini, sengaja dibuat agar program strategis untuk mendukung program 100 hari kerja Bupati Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi dan Wakil Bupati Hj Tuti Andriani SH MKn dapat terwujud tepat waktu.
Apalagi pembuatan buku ini melibatkan seluruh komponen di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kuningan.
BACA JUGA:Jam Kerja ASN Pemkab Kuningan: Berangkat Lebih Pagi, Pulang Lebih Siang
"Beberapa program unggulan yang menjadi prioritas dan tercantum dalam buku ini," ucap U Kusmana yang akrab disapa Uu ini, Minggu 2 Maret 2025.
Pihaknya juga sudah menyosialisasikan seluruh program ini kepada jajaran Disdikbud hingga tingkat yang paling bawah.
"Program Sekolahku Keren dirancang sebagai upaya untuk memperkuat mutu pendidikan di Kabupaten Kuningan," ungkapnya.
Uu menambahkan, terdapat lima program yang termasuk dalam buku panduan Term of Reference.
BACA JUGA:Bangunan Depot Air Sita Bahu Jalan di Langseb, Bupati Kuningan Geram, Segera Panggil Pemiliknya
BACA JUGA:Menhub Dudy Pulang Kampung ke Kuningan, Ikuti Sholat Terawih Perdana bersama Bupati Dian
Diantaranya, Rehabilitasi Ruang Kelas Sekolah TK-SD-SMP. Tujuannya, menciptakan ruang belajar yang aman, nyaman, dan layak bagi siswa.
Selanjutnya ada Gerakan Sapa Pagi Guru dan Siswa atau program Pagiku Cerahku adalah inisiatif untuk mendorong semangat belajar dan kedisiplinan siswa sejak dini.
Kemudian Rumah Guru, peningkatan iman dan akhlak bagi para guru di Kabupaten Kuningan berangkat dari kebutuhan mendasar untuk memperkuat pondasi moral dan spiritual dalam dunia pendidikan.