Bukan Fasilitas Resmi, Timnas Hoki Es Indonesia Gelar Latihan di Mall
ILUSTRASI. Penampakan Ice House Sportindo yang bakal menjadi kandang Timnas Hoki Es Indonesia.-Istimewa-bsdcity.com
RADARKUNINGAN.COM - Timnas Hoki Es Indoensia berhasil menjurai SEA Games 2025 dengan merebut medali emas untuk pertama kalinya.
Di partai final, Tim Hoki Es Indonesia berhasil mengalahkan raja ASEAN Thailand dengan skor tipis 3-2.
Atas kemenangan dramatis tersebut, Timnas Hoki Es Indonesia mencatatkan sejarah. Untuk pertama kalinya berhasil meraih medali emas.
Kondisi tersebut sangat berberbeda pada dua edisi sebelumnya. Di SEA Games 2017 dan 2019, Tim Hoki Es Indonesia selalu menempati juru kunci.
Mereka kalah atas negara-negara ASEAN lainnya yang memiliki persiapan dan penunjang sarana yang lebih matang.
BACA JUGA:Bupati Dian Monitoring Pelaksanaan Ibadah Malam Natal di Kuningan
Untuk tahun SEA Games ke-33 di Thailand ini, Skuad Garuda berhasil meraih medali emas.
Bahkan, penampilan mereka di babak penyisihan grup cukup dominan. Semua tim dilibas dengan skor telak.
Hasil pertandingan Timnas Hoki Es Indonesia di babak penyisihan grup, diawali dengan melibas Singapura dengan skor 6-1.
Di laga kedua, Timnas Indoensia kembali tampil dominan. Berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 5-1, Kamis 11 Desember 2025.
Thailand yang menjadi lawan di partai final, sebelumnya juga dikalahkan di fase grup dengan skor 3-2, Sabtu 13 Desember 2025.
BACA JUGA:Seminar Profesi 2025, Mahasiswa AKK UBHI Kupas Regulasi Kosmetik dan Tren Glow Up
Momentum terus dijaga. Di partai selanjutnya melawan Malaysia Skuad Merah Putih berhasil mengalahkan Negeri Jiran dengan skor 10-4, Minggu 14 Desember 2025.
Di babak semifinal, Timnas Indonesia kembali tampil superior. Mengalahkan Singapura dengan skor 8-3. Hasil tersebut mengantarkan mereka ke babak final untuk kembali menantang Thailand.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
