Kodim Bantu Warga Bangun Embung Pertanian

Kodim Bantu Warga Bangun Embung Pertanian

KUNINGAN – Prajurit TNI dari Kodim 0615/Kuningan membantu pembangunan embung atau tempat penyimpanan air di Desa Windujanten Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan. Embung ini difungsikan sebagai ruang penyimpanan cadangan air untuk pengairan pertanian maupun kebutuhan sehari-hari warga. Pembuatan embung ini merupakan solusi yang ditawarkan prajurit TNI, agar dapat membantu petani untuk mengairi lahan pertanian. Sebelum embung dibuat, para prajurit TNI dan warga Desa Windujanten bergotong-royong membersihkan rumput di kawasan embung. Danramil 1502/Kadugede Kapten Czi Nasri dalam keterangan persnya, Jumat (24/7), menuturkan, jika pembuatan embung secara gotong-royong ini merupakan wujud kemanunggalan TNI bersama rakyat. Pemanfaatan embung akan dimaksimalkan untuk pengairan lahan pertanian seluas 16 hektare. “Kita lakukan kegiatan karya bhakti membersihkan rumput di sekitar tempat penyimpanan air atau embung. Selain prajurit TNI, belasan warga desa di sini juga terlibat dalam kerja bakti,” terangnya. Dia menceritakan, jika pemerintahan desa khususnya para petani awalnya berencana membangun embung untuk lahan pertanian. Namun akibat terkendala dana, akhirnya Kodim 0615/Kuningan berupaya untuk membantu masyarakat desa. Pihaknya memberikan solusi kepada mereka untuk pembangunan embung. Setelah sehari sebelumnya diadakan pengukuran untuk pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT), bergotong royong dengan warga setempat membersihkan rumput-rumput dan material yang lain. Menurutnya, pembangunan embung ini sangat penting dalam mewujudkan kedaulatan pangan rakyat. Manfaatnya akan sangat dirasa oleh petani saat menghadapi musim kemarau. “Insya allah, secepatnya kita akan membangun embung atau tempat penyimpanan air,” tandasnya. Apalagi saat ini, lanjutnya, di Kabupaten Kuningan sudah memasuki musim kemarau. Terutama untuk yang lokasi tanahnya jauh dari jalur irigasi atau lahan tadah hujan, embung ini memang sangat dibutuhkan untuk para petani guna kelancaran usahanya dalam bidang pertanian. Sementara Kepala Desa Windujanten Rohman Hidayat mengucapkan terima kasih kepada Kodim 0615/Kuningan yang telah membantu memberikan solusi terbaik bagi kelompok petani di desanya. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: