Bupati Beri Stimulan untuk 32 Karang Taruna Kecamatan

Bupati Beri Stimulan untuk 32 Karang Taruna Kecamatan

KUNINGAN - Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH, menghadiri undangan Ketua Karang Taruna Kabupaten Kuningan Dr Elon Carlan SPd MMPD, di Kopi Lendot Mang Elon, Desa Sadamntra Kecamatan Jalaksana, Selasa (30/3) malam.

Silaturahmi tersebut sekaligus dalam rangka pemberian stimulan atau bantuan kepada 32 pengurus Forum Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten Kuningan. Stimulan akan digunakan untuk kegiatan peningkatan kapasitas di masing-masing wilayah.

Turut hadir mendampingi bupati, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kuningan Drs Dudy Budiana MSi, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kuningan Dr H Toto Toharudin MPd, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Drs Ade Priatna, serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua Karang Taruna Kabupaten Kuningan Dr Elon Carlan mengatakan, dalam sejarah Karang Taruna, baru kali ini Forum Karang Taruna Kecamatan diberikan stimulan. Hal ini merupakan babak baru untuk sejarah Karang Taruna di Kuningan, untuk ke depan bisa lebih aktif berperan dalam kegiatan.

Elon menyampaikan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah hadir, khususnya kepada para jurnalis untuk menyajikan pemberitaan yang menyejukkan, bahwa Karang Taruna di Kuningan tetap eksis dan solid, dan akan hadir dalam suka maupun duka.

“Alhamdulillah malam ini hadir lengkap 32 Karang Taruna Kecamatan. Kegiatan malam ini membuktikan bahwa kami dibentuk oleh pemerintah, dan kami akan taat dan patuh kepada pemerintah. Sekaligus ini adalah salah satu bentuk bahwa kami Karang Taruna selalu solid,” ungkap Dr Elon Carlan.

“Kegiatan malam ini juga untuk memotivasi rekan-rekan Karang Taruna Kecamatan. Kalau kita punya niat untuk berwirausaha, mari kita memulai dengan bentuk usaha apa pun,” imbuhnya.

Sementara itu, Bupati Kuningan H Acep Purnama mengungkapkan bahwa Karang Taruna memiliki posisi strategis, karena sudah terpayungi oleh regulasi dan aturan, sehingga tupoksinya jelas. Yakni untuk mewujudkan serta membantu pemerintah daerah di semua tingkatan, termasuk pembangunan.

“Saya titip saat ini kita sedang memiliki tantangan yang membatasi kita untuk bergerak, karena masa pandemi yang belum berakhir. Maka dari itu, Karang Taruna harus menjadi stabilisator,” pesan Acep.

Acep juga berpesan, agar Karang Taruna bisa menjadi stabilitator, dinamisator, dengan penghubung yang baik antar sesama anggota Karang Taruna dan seluruh masyarakat. Ia juga menitipkan agar solidaritas Karang Taruna tetap dijaga dengan baik, sehingga sesama wadah atau forum tidak boleh saling mendahului, karena lebih baik bekerja sama.

“Saat ini masa-masa paling indah adalah membangun kebersamaan. Karena kalau kita bertentangan, kita akan merasa lelah. Maka dari itu, hormati keberadaan sahabat, teman-teman kita sebagai aparatur,” pesannya lagi.

Sebelum mengakhiri sambutan, Acep mengungkapkan rasa syukurnya karena bisa berkenalan bertatap muka langsung dengan para Ketua Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten Kuningan dalam kegiatan silaturahmi tersebut.

“Terlebih ada kehadiran tamu kita Dr Yadi bersama jajaran, banyak yang bisa kita dapatkan terkait keilmuannya. Apalagi saat ini bersama seluruh jajaran Karang Taruna yang tentu saja beliau-beliau ini akan menjabarkannya kembali dengan teman-teman di desa, yang nanti akan memunculkan potensi yang dapat kita gali bersama,” pungkasnya. (muh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: