Kebakaran Akibat Korsleting Listrik, Kerugian Rp85 Juta

Kebakaran Akibat Korsleting Listrik, Kerugian Rp85 Juta

KUNINGAN - Musibah kebakaran melanda sebuah bangunan rumah milik keluarga Kasni (70) di Desa Sembawa, Kecamatan Jalaksana, Rabu (8/9) sekitar pukul 00.30 WIB dini hari. Kebakaran yang diduga disebabkan oleh korsleting listrik tersebut menghanguskan seluruh bangunan dan perabotannya hingga menyebabkan kerugian materil senilai Rp85 juta.

Berdasarkan informasi dihimpun, kala itu Kasni yang tinggal bersama anak dan cucunya sedang tertidur lelap. Hingga akhirnya salah satu anak Kasni bernama Haryanti terbangun saat menyadari atap rumahnya terbakar dan langsung keluar rumah berteriak meminta tolong warga sekitar.

Teriakan Haryanti ini ternyata didengar sejumlah perangkat Desa Sembawa yang kala itu tengah bekerja lembur. Seketika mereka pun berhamburan dan mendatangi sumber teriakan dan melihat api sudah membakar separuh atap rumah Kasni.

Seketika warga pun berusaha menyelamatkan Kasni dan salah satu cucunya yang masih ada di dalam, sekaligus mengeluarkan barang-barang berharga yang masih bisa diselamatkan sebelum api melalap seluruh bangunan. Hingga akhirnya api semakin besar, dan salah satu warga berinisiatif menelpon kantor Pemadam Kebakaran Kabupaten Kuningan untuk meminta bantuan pemadaman.

Sekitar 15 menit kemudian, satu regu Damkar tiba dengan kendaraan pemadam tiba di lokasi dan langsung beraksi melakukan penyemprotan ke titip api. Dibantu warga serta anggota Polsek dan Koramil setempat, akhirnya api berhasil dipadamkan pada pukul 02.30 WIB. Malang, kebakaran menyebabkan seluruh bangunan rumah Kasni ludes termasuk perabotan dan lemari berisi pakaian hangus jadi arang.

\"Diduga penyebabnya korsleting listrik. Beruntung saat kejadian penghuni rumah berhasil keluar sehingga tidak sampai menyebabkan korban jiwa ataupun terluka,\" ungkap Kepala UPT Damkar Kuningan Mh Khadafi Mufti kepada Radar.

Atas kejadian tersebut, Khadafi menaksir kerugian yang dialami korban mencapai Rp85 juta. Selain menghanguskan seluruh bangunan rumah, kebakaran juga memusnahkan perabotan seperti lemari pakaian yang di dalamnya terdapat surat-surat penting serta uang tunai.

\"Atas kejadian ini, Bu Kasni dan anak serta cucunya untuk sementara tinggal di rumah saudaranya yang kebetulan berdekatan. Korban kebakaran saat ini sangat membutuhkan bantuan perbaikan rumah, makanan, pakaian dan lain-lain. Kami sudah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk penanganan pasca musibah kebakaran,\" ujar Khadafi. (fik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: