Tidak Layak Dapat Bantuan, Ratusan Warga Kuningan Kembalikan Kartu Bansos ke Dinsos

Tidak Layak Dapat Bantuan, Ratusan Warga Kuningan Kembalikan Kartu Bansos ke Dinsos

Kepala Dinsos Kuningan Dr Deni Hamdani menujukkan kartu bansos yang berhasil diterima oleh Dinsos untuk dimusnahkan. -Ale/Radar Kuningan-

Menurut Deni, ada empat faktor yang menjadi penyebab kemiskinan, pertama masalah data, kedua masalah mentalitas, ketiga masalah koordinasi dan partisipasi masyarakat, dan keempat adalah dukungan dan kebijakan dari Pemkab Kuningan.

“Dari keempat faktor tersebut, yang paling krusial itu adalah faktor mentalitas, sehingga diperlukan kerja sama dari seluruh element masyarakat dan stakeholder, untuk membangun masyarakat Kuningan yang memiliki mental tangguh, baja dan juara,” ujarnya.

BACA JUGA:Halo Warga Kuningan, Ini Pelanggaran yang Disasar di Operasi Zebra Lodaya 2022

BACA JUGA:Kebakaran di Gunung Ciremai Diduga Faktor Manusia, Total 130 Hektare Hangus

Selanjutnya kata Deni, ratusan KKS yang diperoleh dari berbagai desa di Kecamatan Kalimanggis dan Darma ini, pihaknya akan mengundang dari BNI, kepolisian dan kejaksaan serta tim dari kabupaten, untuk diagendakan pemusnahan KKS. 

“Kita akan mendelete peserta yang tidak layak ini. Pemusnahan kartu ini untuk antisipasi disalahgunakan, karena PIN kartu ini dipegang oleh koordinator,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: